VIDEO: Lupa Matikan Kompor, 2 Rumah Terbakar di Jombang

VIDEO: Lupa Matikan Kompor, 2 Rumah Terbakar di Jombang

Informasi berikut patut menjadi perhatian. Diduga lupa mematikan kompor saat pergi usai memasak, 2 rumah warga di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, ludes dilalap api.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, sebab pemilik rumah sedang pergi untuk mengaji, namun korban mengalami kerugian yang ditaksir hingga puluhan juta.

Rumah terbakar ini adalah milik, Kasiah dan Kasdi, warga Dusun Sendang Rejo, Desa Banjar Dowo, Jombang. Dalam video amatir, sejumlah warga terlihat panik, dan berusaha memadamkan api yang terus membesar.

Kobaran api yang semakin membesar, dan kondisi angin kencang, membuat warga kesulitan, karena melakukan pemadaman secara manual. Tanpa bantuan petugas Pemadam Kebakaran, warga akhirnya berhasil memadamkan api 1 jam kemudian. Berikut liputannya pada Fokus, 13 Oktober 2019.

Rumah yang terbuat dari kayu dan triplek ini dalam waktu sekejab, ludes terbakar. Bahkan tidak satupun perabot mereka yang bisa diselamatkan. Menurut saksi mata, api muncul pertama kali, dari arah dapur Kasiah hingga membakar seisi rumah, dan merembet ke rumah Kasdi yang bersebelahan.

Dugaan sementara, api berasal dari kompor yang digunakan korban Kasiah memasak yang lupa untuk dimatikan. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, namun kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 15 October 2019, 14:30 WIB

Video Terkait

Spotlights