Terekam CCTV, Komplotan Emak-Emak Curi Perhiasan Toko Emas di Ciamis

Terekam CCTV, Komplotan Emak-Emak Curi Perhiasan Toko Emas di Ciamis

Aksi pencurian di sebuah toko emas di Ciamis, Jawa Barat, yang dilakukan komplotan ibu-ibu, terekam kamera pemantau (CCTV). Dua orang ibu, yang salah satunya menggendong anak kecil, mengelabui pemilik toko dengan berpura-pura menjadi pembeli. Rekaman CCTV yang beredar di masyarakat itu kini menjadi viral.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Kamis (4/4/2019), dalam rekaman CCTV, terlihat jelas aksi dua orang ibu saat mencuri di sebuah toko emas di Pasar Manis, Ciamis, beberapa hari lalu. Untuk mengelabui petugas, salah satu pelaku menggendong seorang anak, dan pelaku lainnya pura-pura membeli untuk membuat sibuk pelayan toko emas.

Saat pelayan toko lengah, pelaku pun dengan cepat memindahkan perhiasan emas dari etalase ke tangan pelaku lainnya. Korban yang tidak mau disebutkan identitasnya terpaksa mengunggah aksi pencurian ke media sosial agar hal yang sama tidak terjadi kepada sesama penjual emas.

Polisi sudah mendatangi toko emas yang menjadi korban aksi pencurian komplotan ibu-ibu tersebut, namun karena belum ada laporan terkait kasus itu, polisi berharap korban segera melapor. (Galuh Garmabrata)

Ringkasan

Oleh Galuh Garmabrata pada 04 April 2019, 11:44 WIB

Video Terkait

Spotlights