Warga Kebon Kosong Kemayoran Mulai Bersihkan Rumah Usai Kebakaran

Warga Kebon Kosong Kemayoran Mulai Bersihkan Rumah Usai Kebakaran

Kebakaran yang menghanguskan puluhan rumah di Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, kemarin membuat ratusan warga harus mengungsi.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Rabu (26/12/2018), beginilah susana 45 rumah warga Kelurahan Kebon Kosong yang hangus setelah dilalap si jago merah Selasa sore.

Sejumlah warga mulai mengisi dan membersihkan rumahnya, Rabu pagi. Warga juga berupaya menyelamatkan sisa-sisa harta benda mereka.

Sementara, warga yang tinggal di penampungan mulai mendapat bantuan seperti makanan dan pakaian.

Kebakaran yang melanda permukiman padat di Kelurahan Kebon Kosong ini dipastikan akibat korselting listrik dari rumah warga. Api cepat merambat hingga membakar 45 rumah warga. (Muhammad Gustirha Yunas)

Ringkasan

Oleh Raden Trimutia Hatta pada 26 December 2018, 11:32 WIB

Video Terkait

Spotlights