Sukses

VIDEO: Ide Rumah Murah ala Ahok untuk Warga Jakarta

Lewat gagasan ini Ahok berharap, semua lapisan masyarakat bisa tinggal di rumah hunian yang bermartabat.

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menyampaikan gagasan soal rumah murah kepada warga Ibu Kota.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (5/4/2017), lewat akun Instagram basukibtp, Ahok mengunggah grafis empat skema rumah murah lewat #jakartapunyasemua.

Lewat gagasan ini, Ahok berharap semua lapisan masyarakat bisa tinggal di rumah hunian, bermartabat tanpa harus pusing lagi soal cicilan rumah.

Skema pertama dibuatnya bagi yang berpenghasilan di bawah Rp 3 juta per bulan. Sementara skema kedua dibuat untuk kelas menengah, ketiga dibuat bagi mereka yang berpenghasilan di atas Rp 10 juta, dan skema terakhir dibuat bagi warga yang memiliki tanah akan mendapat dua unit apartemen hingga dua setengah kali luas tanah aslinya. 

Sementara itu, istri Ahok, Veronica Tan, sekitar satu jam yang lalu mengunggah foto saat sedang memperbaiki riasan mata Happy Djarot Saiful Hidayat untuk keperluan wawancara televisi.

Lewat akun media sosialnya Vero menulis, setiap perempuan harus saling bantu, termasuk untuk urusan pasang bulu mata. 

 

Saksikan ide Ahok tentang rumah murah bagi warga Jakarta lewat media sosial.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.