Sukses

VIDEO: Raja Salman Minta Hadiah Kiswah Dipajang di Istiqlal

Raja Salman menghadiahkan cinderamata potongan kain kiswah ke Masjid Istiqlal pada Kamis 2 Maret 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Raja Salman bin Abdulaziz al Saud mengunjungi Masjid Istiqlal di hari kedua kunjungannya di Indonesia. Raja Salman yang ditemani Presiden Joko Widodo itu lalu melakukan salat tahiyatul masjid.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Jumat (3/3/2017), dalam kesempatan itu Raja Salman menghadiahkan cinderamata potongan kain kiswah ke Masjid Istiqlal. Potongan kain hitam berhias kaligrafi Alquran berwarna emas itu merupakan selubung permadani penutup Kabah.

Kiswah terbuat dari sutra pilihan dan bersulam benang emas murni. Kain ini berukuran 14 meter dan panjang 47 meter dengan berat sekitar 650 kilogram.

Setiap tahunnya kiswah diganti dengan yang baru bertepatan pada saat musim haji. Penggantian ini dilakukan pada 10 Dzulhijjah ketika Mekah dalam kondisi sepi karena jemaah haji berada di Mina.

Selain untuk melindungi dari kotoran dan debu, kiswah juga berguna melindungi Kabah dari panas matahari. Setelah diganti, kiswah lama akan dimusnahkan untuk menghindari penyalahgunaan yang bersifat syirik.

Raja Salman menghadiahkan potongan kiswah selebar 2 x 1 meter kepada Masjid Istiqlal sebagai cinderamata khusus darinya. Raja Salman berpesan agar potongan kiswah itu dijaga dengan baik dan dibingkai untuk dipajang.

Saksikan tayangan video pemberian kiswah dari Raja Salman untuk Istiqlal berikut ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.