Sukses

Ritual Pengambilan Api Abadi di Desa Manggarmas, Grobogan

Ratusan umat Buddha memadati lokasi api abadi merapen di Desa Manggarmas, Kecamatan Godong, Grobogan, Jawa Tengah.

Liputan6.com, Grobogan - Melengkapi prosesi puncak perayaan Hari Raya Waisak, ratusan pemeluk Buddha memadati lokasi api abadi merapen di Desa Manggarmas, Kecamatan Godong,  Grobogan, Jawa Tengah. Mereka berkumpul untuk mengikuti prosesi pengambilan api dharma.

Sebelum mengambil api, seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Selasa (2/6/2015), 5 majelis terlebih dulu melakukan ritual doa. Para perwakilan majelis kemudian mengitari titik api merapen untuk memulai proses pengambilan api dharma.

Api yang diambil dari merapen kemudian dibawa ke Candi Mendut untuk disemayamkan bersama air suci dari umbul jumprit api dan air.

Selanjutnya api merapen dibawa ke Candi Borobudur untuk melengkapi prosesi puncak perayaan Waisak. (Mar/Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini