Sukses

WhatsApp Bakal Kedatangan Fitur Edit Pesan yang Sudah Dikirim

WhatsApp disebut-sebut akan kedatangan fitur edit pesan yang sudah dikirim. Diketahui, fitur tersebut kini masih dalam tahap pengujian dan ada di versi Beta terbaru WhatsApp.

Liputan6.com, Jakarta - Jika kamu sering mengetik pesan WhatsApp, pasti tahu rasa malunya karena pesan salah kirim atau sekadar typo. Kadang, pengirim pesan baru sadar kalau salah kirim atau salah mengetik setelah pesan dikirim.

Kadang tanpa kita sadari ada juga fitur autocorrect yang langsung mengganti kata-kata yang sudah diketikkan. Untuk itulah, seharusnya semua aplikasi pesan memiliki fitur edit untuk membuat penggunanya lebih mudah.

Aplikasi pesan yang sudah menerima fitur tersebut baru-baru ini adalah iMessage. Lewat update software iOS 16, Apple menambahkan fungsi edit pesan di iMessage bagi pengguna iPhone.

Terbaru, aplikasi lain yang banyak juga banyak dipakai, yakni aplikasi WhatsApp, mungkin akan menghadirkan fitur serupa.

Mengutip Phone Arena, Kamis (22/9/2022), sebelumnya Juni lalu ada laporan yang menyebut WhatsApp mengembangkan cara baru yang memungkinkan pengguna mengubah atau edit pesan yang telah dikirimkan.

Kini bocoran baru dari WABetaInfo menyebut, WhatsApp belum melupakan ide membuat fitur edit pada layanan pesannya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Belum Tahu Kapan Dirilis

Hal ini terbukti dari versi WhatsApp beta untuk Android terbaru, yakni versi beta 2.22.20.12. Di mana, peneliti keamanan mendapati WhatsApp tengah mengembangkan cara baru yang memungkinkan aplikasi untuk mengganti pesan-pesan yang dikirim dengan versi editannya.

Lebih lanjut, untuk bisa menerima pesan yang telah diedit, WhatsApp akan meminta pengguna untuk menginstal versi terbaru aplikasi. Tentunya setelah fungsi edit keluar.

Saat ini, belum diketahui berapa banyak waktu yang diberi WhatsApp ke pengguna untuk mengedit pesan yang sudah dikirim. Perlu diingat juga, fitur tersebut sedang dalam pengembangan. Sayangnya, tidak ada informasi kapan WhatsApp merilis fitur edit pesan ini ke publik.

 

3 dari 3 halaman

WhatsApp Siapkan Fitur Polling

Sebelumnya, WhatsApp sedang melakukan pengujian kemampuan membuat dan menyebarkan polling di dalam aplikasi.

Pengujian ini diungkapkan WABetaInfo dan menunjukkan bahwa fitur bernama Polls ini sudah tersedia di aplikasi pengujian beta pada Android.

Hal ini menandakan pengguna WhatsApp beta sudah bisa mencoba membuat polling, sehingga akhirnya fitur ini dapat dinikmati di platform WhatsApp umum.

Dari bocoran yang beredar, pengguna WhatsApp bisa menyebarkan polling dengan member di dalam grup WA. Fitur ini memberikan pengguna WhatsApp kemampuan untuk membuat sebanyak 12 pilihan di dalam satu polling.

Akan tetapi, ada kemungkinan kalau batas pilihan tersebut bertambah atau pun berkurang seiring masa pengujian sebelum dirilis.

Fitur ini nantinya bisa digunakan dengan cara masuk ke halaman Chat Action, tempat yang sama pengguna mengakses untuk mengirim kontak, lokasi dan dokumen.

Meskipun pengembangan fitur masih dilakukan dalam Android, fitur Polls juga bisa dimanfaatkan pada perangkat iOS dan di WhatsApp desktop.

Belum diketahui kapan fitur ini akan dirilis. Pengguna bisa ikut mencoba fitur tersebut dengan cara bergabung dengan WhatsApp Beta.

(Tin/Ysl)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.