Sukses

Link Live Streaming MSC Mobile Legends 2022 di Vidio 14-18 Juni : Ada RRQ Hoshi

Kelanjutan turnamen esports MSC Mobile Legends 2022 minggu ini memasuki babak Upper Bracket Quarter-Final BO3 mulai 14-18 Juni 2022. Anda bisa menyaksikan siaran langsungnya melalui Vidio.

Liputan6.com, Jakarta Kelanjutan turnamen esports MSC Mobile Legends 2022 minggu ini memasuki babak Upper Bracket Quarter-Final BO3 mulai 14-18 Juni 2022. Anda bisa menyaksikan siaran langsungnya melalui Vidio.  

Dilansir dari laman resmi MSC Mobile Legends 2022, pada hari ini satu wakil Indonesia RRQ Hoshi berhasil masuk ke babak Upper Bracket Quarter-Final BO3 yang direncanakan melawan runner up grup D  wakil Singapura, Evos SG pada Selasa, 14/6/2022 pukul 18.30 WIB. 

Sebelumnya, turnamen esports ini diikuti sejumlah 12 tim peserta dari beberapa kawasan negara Asia Tenggara. Namun sayangnya salah satu wakil Indonesia ONIC Esports gagal melaju ke babak Upper Bracket Quarter-Final BO3 yang diselenggarakan minggu ini. 

Sehingga tersisa satu wakil Indonesia yakni RRQ Hoshi berhasil mendapatkan tiket babak Bracket Playoffs MSC 2022 setelah menjadi juara Grup C di MSC 2022. Jika tim RRQ Hoshi berhasil menang pada hari ini, akan mendapatkan skor 3, untuk hasil seri akan mendapatkan skor 1 dan untuk tim yang kalah akan mendapatkan skor 0. 

Namun jika RRQ Hoshi kalah, otomatis akan turun ke babak lower bracket dan memiliki tersisa satu kesempatan bertanding lagi di ajang MSC Mobile Legends 2022. 

Seluruh tim peserta pada babak minggu ini MSC Mobile Legends 2022 yang berhasil meraih kemenangan sampai ke babak grand final akan memperebutkan total hadiah berupa uang 300.00 dolar AS atau sekitar Rp 4,3 miliar rupiah. 

Yuk, dukung satu tim tersisa wakil Indonesia di ajang turnamen game esports kancah Asia Tenggara ini dengan menonton aksi perjuangan mereka melalui link streaming sebagai berikut. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jadwal MSC Mobile Legends 2022 Live Vidio

Selasa, 14  Juni 2022 

  • 11.00 WIB - RSG PH vs Falcon Esports 
  • 13.00 WIB - RSG SG vs Orange Esports
  • 16.30 WIB - Todak MY vs OMEGA 
  • 18.30 WIB - Evos SG vs RRQ Hoshi 

Selasa, 15 Juni 2022

  • Loser Match 1 (TBC)  vs Loser Match 2 (TBC)
  • Winner Match 3 (TBC) vs Winner Match 4 (TBC)

Rabu, 16 Juni 2022

  • Winner Match 1 (TBC) vs Winner Match 2 (TBC)
  • Loser Match 3 (TBC) vs Loser Match 4 (TBC)

Kamis, 17 Juni 2022

  • Loser Match 8 (TBC) vs Winner Match 5 (TBC)
  • Loser Match 6 (TBC) vs Winner Match 7 (TBC)

18-19 Juni 2022 

  • Road To Grand final 

Link live streaming MSC Mobile Legends 2022

Untuk mengakses siaran bisa mengunjungi website resmi Vidio.com lalu para penggemar sports atau esport dapat berlangganan paket Vidio platinum mulai dari Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun. Adapula paket berlangganan lain platinum + F1 Rp 49.000 per bulan. Nonton bebas iklan dengan beragam kategori karena #SemuaAdaDiVidio.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.