Sukses

Top 3 Tekno: Tren Pocky Love d TikTok hingga Kemampuan Kamera Oppo Reno7

Artikel tentan tren Pocky Love yang populer di media sosial TikTok, bikin penasaran pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Kamis (12/5/2022).

Liputan6.com, Jakarta - Artikel tentan tren Pocky Love yang populer di media sosial TikTok, bikin penasaran pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Kamis (12/5/2022).

Selain itu, pembaca juga penasaran tentang artikel kamera hybrid Canon EOS R5 C dan kemampuan kamera Oppo Reno7.

Lebih lengkapnya simak berita berikut ini.

1. Tren Pocky Love Ramai di FYP TikTok, Apa Itu?

Ilustrasi TikTok, Aplikasi TikTok.  Kredit: antonbe via Pixabay

Tren baru kembali bergulir di media sosial TikTok. Kali ini, unggahan yang sedang tren dan kerap bersliweran di FYP TikTok adalah Pocky Love.

Berdasarkan pantauan Tekno Liputan6.com, Kamis (12/5/2022), Pocky Love berisi unggahan orang-orang yang membagikan sebuah buket Pocky ke orang-orang terdekat, seperti kekasih.

Buket Pocky tersebut disusun dalam bentuk hati atau love, sehingga disebut sebagai Pocky Love. Dari unggahan yang muncul di TikTok, buket itu memang dimaksudkan sebagai bentuk rasa sayang ke orang lain.

Baca Selengkapnya di Sini

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. Kamera Hybrid Canon EOS R5 C Hadir di Indonesia, Dukung Perekaman Video 8K

Canon EOS R5 C. Liputan6.com/ Giovani Dio Prasasti

Canon melalui PT Datascrip pada hari ini, Kamis (12/5/2022), meluncurkan kamera sinema mirrorless full-frame terbarunya yaitu EOS R5 C ke pasar Indonesia.

Perangkat kamera ini sendiri diklaim sebagai kamera hybrid dan mengusung sistem EOS Cinema dan teknologi EOS R5 dalam satu kamera.

EOS R5 C memiliki kemampuan untuk merekam video dengan kualitas 8K dan pengambilan gambar foto beresolusi 45 megapiksel. Kualitas gambar ini memberikan keleluasaan untuk mendapatkan detil atau melakukan crop saat proses editing.

Baca Selengkapnya di Sini

 

3 dari 3 halaman

3. Melihat Hasil Bidikan Kamera Microlens Oppo Reno7 yang Mengejutkan

OPPO Reno7/Istimewa.

Oppo Reno7 adalah salah satu smartphone terbaru Oppo--masuk dalam lini Reno7 Series--yang diluncurkan pada Q1 2022 di Indonesia.

Dari beberapa fitur unggulan yang disematkan, terdapat fitur kamera Microlens yang sebelumnya terbenam di smartphone flagship Oppo Find X3 Pro.

Fitur Microlens memungkinkan pengguna membidik atau merekam 'dunia mikroskopis' tak kasat mata untuk mengambil foto atau video dengan pembesaran (zooming) hingga 15x atau 30x.

Baca Selengkapnya di Sini

(Ysl/Tin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.