Sukses

Harga dan Spesifikasi Realme GT Neo2 yang Baru Melenggang di Indonesia

Realme baru saja mengumumkan kehadiran Realme GT Neo2 di Indonesia, simak informasi mengenai harga dan spesifikasinya di artikel berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta - Realme resmi mengumumkan kehadiran Realme GT Neo2 untuk pasar Indonesia. Sebelumnya, perusahaan asal Tiongkok ini lebih dulu menghadirkan Realme GT Master Edition pada Agustus 2021.

Datang sebagai seri GT, Realme menghadirkan sejumlah teroboson pada Realme GT Neo2. Salah satunya adalah pemilihan warna Neo Green yang dirancang khusus oleh Realme Design Studio.

"Kami bermaksud menghadirkan everything in Neo dan menyatukan setiap hal hebat di dunia Neo untuk menginspirasi anak muda agar menjadi tech trendsetter," tutur Marketing Director Realme Indonesia, Palson Yi saat peluncuran secara virtual, Rabu (3/11/2021).

Smartphone Realme ini menggunakan layar AMOLED E4 yang mendukung refresh rate 120Hz dan touch sampling rate hingga 600Hz. Realme GT Neo2 dipersenjatai Snadrapgon 870 untuk menghadirkan performa mumpuni.

Tidak hanya itu, Realme juga menghadirkan teknologi stainless steel vapour cooling plus dengan sistem pendinginan terbesar. Teknologi ini dapat mempercepat proses pendinginan, sehingga lebih efektif dan efisien.

Performa smartphone ini turut didukung Mode GT 2.0 yang telah ditingkatkan. Realme GT Neo2 juga dibekali fitur Dynamic RAM Expansion yaitu kemampuan menambah kapasitas RAM dari memori internal yang masih tersedia.

Realme GT Neo2 yang memiliki RAM 12GB dan ROM 128GB dipasarkan dengan harga Rp 6.499.000 di Indonesia. Pre-order smartphone ini dibuka mulai 4 hingga 12 November 2021 di Realme.com, Shopee, dan Akulaku.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kamera dan Baterai

Realme GT Neo2 memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 64MP, lensa ultra-wide, dan lensa makro. Sementara kebutuhan selfie diserahkan pada kamera depan 16MP.

Smartphone ini dibekali baterai 5.000mAh yang mendukung SuperDart Charge 65W. Realme GT Neo2 menjalankan Realme UI 2.0 berbasis Android 11.

Fitur lain yang disertakan di smartphone ini adalah pemindai sidik jari di layar ditambah dual stereo speaker yang mendukung Dolby Atmos.

3 dari 4 halaman

Rilis Narzo 50A, Narzo 50i, dan Realme Band 2

Selain Realme GT Neo2, Realme juga memperkenalkan perangkat lain untuk pasar Indonesia, yakni Realme Narzo 50A, Narzo 50i, dan Realme Band 2.

Narzo 50A hadir dengan chipset MediaTek Helio G85. Sementara Narzo 50i menjadi varian Narzo dengan banderol harga paling terjangkau yang pernah diperkenalkan hingga saat ini.

Adapun untuk Realme Band 2, Realme telah melakukan sejumlah peningkatan fitur, mulai dari kemampuan tahan air 5ATM dan analisis kualitas tidur. 

(Dam/Isk)

4 dari 4 halaman

Durasi penggunaan aplikasi smartphone di berbagai negara

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.