Sukses

8 Tim Esports Siap Tanding di Grand Final Wild Rift SEA Championship 2021

Setelah melewat dua minggu pertandingan yang ketat, hanya tersisa 8 tim dari 21 tim terbaik di seluruh Asia Tenggara, Taiwan, dan Hong Kong.

Liputan6.com, Jakarta - Turnamen League of Legends: Wild Rift SEA Championship memasuki momen terpenting dalam penyelenggaraannya, yakni babak grand final.

Setelah melewat dua minggu pertandingan yang ketat, hanya tersisa 8 tim dari 21 tim terbaik di seluruh Asia Tenggara, Taiwan, dan Hong Kong.

Dipersembahkan oleh ESL Mobile Challenge, ke-8 tim itu akan bertanding untuk memperebutkan hadiah senilai total USD 200 ribu atau setara Rp 2,8 miliar.

Tak hanya itu, mereka juga harus bertarung satu sama lain untuk mendapatkan dua tiket untuk tampil di turnamen global Wild Rift pada bulan November 2021.

Adapun tim yang bertanding adalah perwakilan dari lima wilayah yang berbeda, yaitu Buriram United dan EVO Esports dari Thailand, dan Team Secret dari Filipina.

Tim lainnya, termasuk MBR Esports dari Indonesia, One Team dan Flash Wolves dari Taiwan, serta SBTC Esports dan Divine Esports dari Vietnam.

Dikutip dari keterangan resminya, Rabu (29/9/2021), babak grand final League of Legends: Wild Rift SEA Championship akan diselenggarakan pada 3 Oktober 2021.

Disebutkan, acara pembukaan turnamen grand final Wild Rift SEA Championship ini akan dimeriahkan oleh penampilan grup K-pop ternama, yaitu Aespa.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Siapa Itu Aespa?

Grup K-Pop Aespa akan meriahkan pembukaan Grand Final Wild Rift SEA Championship 2021. (Ist.)

Aespa merupakan grup K-pop asal Korea Selatan yang dibentuk oleh SM Entertainment yang memulai debutnya pada akhir 2020.

Mampu mendominasi tangga musik global dengan lagu hit-nya “Next Level”, Aespa akan membawakan single mereka dalam acara pembukaan Grand Final Wild Rift SEA Championship.

“Selama dua tahun terakhir, Riot dengan cepat berkembang menjadi lebih dari sekadar perusahaan video game,” jelas G. Justin Hulog, General Manager Riot Games Tenggara dan Taiwan.

"Kami semakin aktif di dunia musik, dengan band virtual K/DA dan Pentakill yang juga merilis EP selama setahun terakhir."

 

3 dari 3 halaman

Wild Rift SEA Championship 2021

League of Legends Wild Rift

Wild Rift SEA Championship 2021 merupakan bagian dari rangkaian turnamen Icon Series dari seri turnamen League of Legends: Wild Rift tingkat Asia Tenggara, Taiwan dan Hong Kong.

Digelarnya turnamen ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi para gamer dalam menunjukkan kemampuannya serta untuk mengawali perjalanan panjang mereka di industri esports.

Wild Rift SEA Championship 2021 akan disiarkan dimulai pada 11.30 WIB, dengan pertandingan pertama dimulai dari 12.00 WIB.

Pertandingan juga akan disiarkan langsung di Twitch, Facebook, dan YouTube di saluran resmi Riot SEA.

(Ysl/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini