Sukses

RI Terima Donasi 130 Konsentrator Oksigen dari Agen Perjalanan Online Trip.com

Agen perjalanan online Trip.com Group mendonasikan 130 konsentrator oksigen untuk penanganan pasien Covid-19 di Indonesia

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah menerima donasi berupa 130 konsentrator oksigen untuk penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia dari agen perjalanan online Trip.com Group.

Konsentrator oksigen tersebut diterima langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dan Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

"Konsentrator oksigen ini akan didistribusikan oleh Pusat Krisis Kesehatan Kementerian Kesehatan, untuk mendukung pasien dengan gangguan pernapasan," kata Sandiaga dalam siaran pers, Sabtu (7/8/2021).

Menparekraf melanjutkan, kementerian yang ia pimpin akan terus bekerja sama dengan Trip.com untuk menarik lebih banyak turis ke Tanah Air apabila situasinya sudah lebih baik.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Ucapan Terima Kasih untuk Kelancaran Distribusi

Jane Sun, CEO Trip.com Group, menyampaikan terima kasih kepada pihak yang berwenang atas dukungannya memastikan kelancaran pengiriman konsentrator oksigen.

"Kami sangat menghargai kesempatan untuk dapat bekerja sama dengan pemerintah Indonesia dalam memberikan dukungan dan bantuan kepada pasien yang terdampak," kata Jane Sun.

"Kita harus bersatu untuk melindungi masyarakat, serta tetap menatap ke depan untuk masa depan yang lebih sehat dan cerah," sambungnya.

3 dari 4 halaman

Sandiaga Uno Ingatkan Tetap Prokes

Lebih lanjut, Sandiaga pun mengingatkan agar semua masyarakat untuk tetap melakukan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19.

"Sementara itu, saya mengimbau kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk tetap mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker dan menjaga jarak fisik," pungkas Sandiaga Uno.

Trip.com mengatakan bahwa sebelumnya mereka juga telah mendonasikan 100 ribu masker bedah ke Indonesia.

Trip.com Group juga melaporkan, hingga 1 Agustus 2021, mereka telah mendonasikan 3 juta masker medis dan 680 konsentrator oksigen ke lebih dari 25 negara dan wilayah di seluruh dunia.

(Dio/Isk)

4 dari 4 halaman

Infografis Krisis Pasokan Oksigen saat Lonjakan Kasus Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.