Sukses

Tak Perlu Screenshot, Twitter Bisa Share Cuitan Langsung ke Instagram Stories

Sementara fitur ini baru diuji coba pada perangkat iOS.

Liputan6.com, Jakarta - Sering ditemukan banyak orang mengunggah tangkapan layar atau screenshot dari cuitan Twitter di Instagram Stories. Biasanya, itu berisi tentang kutipan atau quotes favorit.

Namun tampaknya itu segera tak lagi memerlukan tangkapan layar untuk berbagi cuitan karena Twitter sedang menguji coba fitur untuk berbagi langsung ke Instagram Stories.

Namun, fitur ini dikatakan baru diuji pada perangkat dengan iOS. Belum ada keterangan kapan akan mulai bergulir ke publik dan pengguna Android.

Fitur ini akan muncul pada pilihan Share di sisi kanan bawah cuitan. Itu akan menampilkan pilihan Instagram Stories di samping Messages dan Mail.

Kabar ini disampaikan akun Twitter resmi perusahaan dengan membagikan tampilan fitur tersebut.

Mengutip The Next Web, Kamis (24/6/2021), Pendiri dan CEO Twitter saat ini, Jack Dorsey, adalah penggemar dan pendukung besar Instagram ketika diluncurkan. Dia bahkan menyarankan perusahaan untuk membeli layanan berbagi foto tersebut.

Bertahun-tahun yang lalu, pengguna dapat memposting foto Instagram di Twitter dengan mudah, dan itu akan muncul sebagai kartu di tweet.

Namun, pada tahun 2012, Instagram menarik dukungan bagi mereka untuk mengarahkan lebih banyak orang ke aplikasi dan situs web-nya sendiri.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Unmention Yourself

Sebelumnya, Twitter juga dikabarkan sedang menguji coba fitur bernama Unmention Yourself.

Mengutip Ubergizmo, Selasa (15/6/2021), menurut cuitan perancang privasi Twitter, Dominic Camozzi, perusahaan sedang mengerjakan fitur baru untuk menghapus mention dari orang lain.

Sederhananya, ini tampak mirip seperti fitur Remove Tag di Instagram namun dengan media yang berbeda. Ini juga berlaku layaknya fitur menghapus tag dari foto di Twitter.

Dominic Camozzi membagikan sebuah screenshot dari bilah notifikasi di Twitter versi mobile. Pengguna akan menerima peringatan tentang cuitan yang me-mention pengguna. Di sana ditambah sebuah kemampuan untuk ‘Unmention Yourself’.

Artinya, pengguna bisa menghapus mention dari cuitan tersebut tanpa orang tersebut mengetahuinya.

3 dari 3 halaman

Langsung dari Cuitan

Selain dari bilah notifikasi, pengguna juga bisa langsung menghapus mention dari cuitan. Caranya, cukup klik bagian titik tiga di sebelah kanan atas.

Itu biasanya akan menyediakan opsi seperti follow, mute, block, hingga report. Namun, itu ditambahkan pilihan ‘unmention yourself from this conversation’ di pilihan paling atas.

Dominic Camozzi juga mengungkapkan bahwa fitur ini akan memungkinkan pengguna memblokir mention dari akun yang tidak diikuti, alih-alih langsung memblokir akun tersebut.

Kendati demikian, belum ada keterangan pasti kapan fitur ini akan diluncurkan ke publik. Nampaknya, ini akan cepat digunakan oleh banyak orang yang terganggu mention di percakapan tak dikenal.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.