Sukses

Viral Pengumuman Lulus SBMPTN 2021 Tiruan, Yuk Lucu-lucuan Bikin di Sbmptn.vercel.app

Ternyata, pengumuman lulus SBMPTN 2021 tiruan itu memanfaatkan aplikasi yang bisa diakses via web browser.

Liputan6.com, Jakarta - Pengumuman SBMPTN 2021 serentak dibagikan Senin, (14/6/2021) sore. Banyak warganet berlomba-lomba membagikan hasilnya.

Di samping pengumuman resmi, ternyata terselip pengumuman lulus SBMPTN tiruan. Hal ini terlihat dari beberapa unggahan yang ternyata dirinya bukan peserta SBMPTN 2021.

Bahkan, banyak warganet angkatan lebih tua juga ikut posting hasil lulus SBMPTN tersebut.

Terungkap, hasil lulus itu dibuat melalui aplikasi yang bisa dibuka melalui web browser via smartphone maupun perangkat desktop. Kamu cukup mengunjungi web sbmptn.vercel.app dari browser.

Sekilas, tampilannya memang mirip dengan situs resmi pengumuman SBMPTN.

Menurut penelusuran Tekno Liputan6.com, Selasa (15/6/2021), setelah situs web itu terbuka akan ada peringatan cukup besar yang bertuliskan “Bukan pengumuman hasil seleksi SBMPTN LTMPT 2021” dengan huruf kapital dan berwarna.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Masukkan Data Diri

Setelah menutup peringatan tersebut, pengguna diminta untuk memasukkan beberapa data diri terkait. Misalnya, nomor peserta SBMPTN, Nama, Tanggal Lahir, Status Bidikmisi, Nama Perguruan Tinggi Negeri, Jurusan, hingga Program Studi.

Pada bagian nomor peserta SBMPTN, kamu bisa mengisinya secara acak. 

Menariknya, dalam pilihan nama perguruan tinggi, ada banyak nama universitas terkenal yang masuk dalam daftar. Bahkan, ada Harvard University, Stanford University, dan University of Oxford.

 

3 dari 4 halaman

Langkah Selanjutnya

Setelah mengisi keseluruhan data yang diminta, pengguna tinggal mengetuk kotak ‘Buat Bangga Temanmu!’ di paling bawah.

Fungsinya, itu akan menampilkan hasil sesuai dengan data diri yang diisi sebelumnya.

Itu akan menampilkan barcode hingga keterangan tambahan yang biasanya ada pada pengumuman resmi.

 

4 dari 4 halaman

Tertarik Mencoba?

Jika pengguna memasukkan data status penerima Bidikmisi pada langkah sebelumnya, itu akan menampilkan tulisan berwarna merah yang berisi keterangan tentang persyaratan yang harus dilakukan.

Bagaimana, tertarik untuk mencoba beberapa hasil dari perguruan tinggi impian?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini