Sukses

New York Times, The Guardian, dan Sebagian Situs Web Terkemuka Tumbang, Kenapa?

Sejumlah website internet terkemuka tumbang berjamaah, apa penyebabnya?

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah website internet terkemuka di Amerika Serikat dan Inggris tumbang alias tidak dapat diakses secara berjamaah, Selasa (8/6/2021) sore.

Di antara website internet terkemuka yang tak bisa diakses mulai dari The Verge, Financial Times, The Guardian, New York Times, Reddit, Amazon, IGN, Twitch, dan lain-lain.

Seperti dikutip dari BBC, website pemerintah Inggris juga tumbang, tidak dapat diakses. Ketika diakses, terlihat pesan "Error 503 Service Unavailable".

BBC dan Tech Crunch menduga tumbangnya sebagian internet terkait dengan Fastly.

Fastly merupakan penyedia layanan komputasi yang dirancang untuk membantu pengembang memperluas infrastruktur cloud-nya agar website bisa lebih cepat diakses.

Layanan milik Fastly ini digunakan oleh website-website terkemuka seperti disebutkan di atas. Akibatnya, website-website tersebut tidak bisa diakses.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Sudah Dapat Diakses

Menurut BBC, pihak Fastly kini tengah mencari penyebab masalah yang membuat jaringan pengiriman konten (conten delivery network, CDN) globalnya tumbang.

"Saat ini sedang menyelidiki dampak terhadap kinerja layanan CDN kami," kata Fastly dalam pesan error yang diunggah.

Sejauh ini Fastly belum memberikan pernyataan resmi. Namun terbaru, Fastly menyatakan layananya sudah berfungsi kembali.  Sejumlah website pun kembali dapat diakses. 

(Tin/Ysl)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini