Sukses

Top 3 Tekno: Serangan Siber Lewat Protokol Akses Jarak Jauh Tuai Perhatian

Serangan siber yang dimaksud menggunakan remote desktop protocol (RDP).

Liputan6.com, Jakarta - Serangan siber terhadap protokol yang digunakan oleh karyawan untuk mengakses sumber daya perusahaan dari jarak jauh menuai perhatian para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com, Rabu (21/4/2021).

Berita lain yang tak kalah populer datang dari penampakan dan spesifikasi Poco F3 yang baru meluncur di Indonesia.

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Serangan Siber Lewat Protokol Akses Jarak Jauh Meningkat Saat Pandemi

Pandemi yang terjadi di seluruh dunia membuat banyak perusahaan harus beralih ke pekerjaan jarak jauh. Namun dengan sedikit waktu untuk transisi, banyak perusahaan tidak memiliki kesempatan melakukan sejumlah langkah keamanan siber yang tepat.

Akibatnya perusahaan-perusahaan menjadi rentan terhadap sejumlah risiko keamanan baru. Salah satu hal yang umum adalah serangan siber terhadap protokol yang digunakan oleh karyawan untuk mengakses sumber daya perusahaan dari jarak jauh.

Menurut Kaspersky, serangan siber yang dimaksud menggunakan remote desktop protocol (RDP), yakni protokol desktop jarak jauh untuk mengakses workstation atau server Windows.

Baca selengkapnya di sini

2. Cek Penampakan dan Spesifikasi Poco F3 yang Baru Meluncur di Indonesia

Poco F3 resmi meluncur di Indonesia sebagai salah satu smartphone terbaru Poco di Indonesia. Selain Poco F3, Poco juga memperkenalkan Poco X3 Pro.

Tidak lama usai rilis, Tekno Liputan6.com pun berkesempatan melihat penampakan smartphone ini. Seperti apa? Simak pembahasan singkat kami berikut spesifikasi lengkap Poco F3.

Poco F3 memiliki layar E4 AMOLED berukuran 6,67 inci yang sudah dilindungi Corning Gorilla Glass 5 dan memiliki resolusi FHD Plus. Layar smartphone ini mempunyai refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 360Hz.

Baca selengkapnya di sini

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. Selamat Hari Kartini Puncaki Trending Topic di Twitter

Bertepatan dengan Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April, warganet beramai-ramai memperingati hari lahirnya RA Kartini pada hari ini 142 tahun lalu lewat media sosial.

Berdasarkan pantauan Tekno Liputan6.com, Rabu (21/4/2021), keyword Selamat Hari Kartini sudah memuncaki lini masa Twitter dengan 18 ribu cuitan.

Tak hanya itu, keyword lain yang terkait dengan Hari Kartini juga bertengger di trending topic, seperti Habis Gelap Terbitlah Terang hingga Perempuan Indonesia.

Baca selengkapnya di sini 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.