Sukses

Fintech Startup Pintek Raih Pendanaan dari Finch Capital

Pintek mengumumkan meraih pendanaan dari Finch Capital, dengan partisipasi dari Accion Venture Lab dan beberapa investor lainnya.

Liputan6.com, Jakarta - Pintek mengumumkan meraih pendanaan dari Finch Capital, dengan partisipasi dari Accion Venture Lab dan beberapa investor lainnya.

Sebagai fintech startup yang memberikan pembiayaan pendidikan untuk siswa hingga lembaga pendidikan, Pintek akan memanfaatkan investasi ini untuk mengembangkan produk dan teknologi, serta mengedukasi lebih lanjut masyarakat Indonesia mengenai pinjaman pendidikan

"Selama pandemi Covid-19, Pintek mengalami pertumbuhan kuat, dengan pendapatan meningkat 12 kali lipat dari Januari hingga September 2020 dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu," ujar Ioann Fainsilber, SoCap CEO & Pintek Co-founder dalam keterangan tertulis.

Pertumbuhan signifikan ini, menurut Ioann, memvalidasi proposisi nilai perusahaan untuk menjadi pendorong seluruh ekosistem pendidikan, membiayai siswa, lembaga pendidikan, dan pemasok kebutuhan pendidikan.

"Kami juga telah menyesuaikan layanan Pintek dengan kebutuhan selama pandemi, seperti membantu sekolah untuk membiayai keperluan mendigitalkan dan menjalankan lingkungan pembelajaran online yang efektif. Kami ingin menjadi salah satu pendorong utama untuk sektor pendidikan di Indonesia dan mendukung misi pemerintah Indonesia menuju Pendidikan 4.0," tutur Ioann lebih lanjut.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kemitraan dengan 190 Institusi Pendidikan

Sejak 2018, Pintek telah menjalin kemitraan dengan lebih dari 190 institusi pendidikan (termasuk K-12, Vokasi, Pendidikan Tinggi, dan Nonformal) dan telah menyalurkan kredit kepada nasabah yang tersebar di lebih dari 26 provinsi di Indonesia.

Tommy Yuwono, Co-founder and Direktur Utama Pintek menyebut perusahaan ingin ikut membantu meningkatkan kualitas dan keterjangkauan pendidikan di Indonesia melalui kemitraan tersebut.

"Ini sejalan dengan misi Presiden Joko Widodo "Indonesia Emas 2045', memperbaiki sistem pendidikan adalah prioritas nasional," kata Tommy.

3 dari 3 halaman

Pernyataan Finch Capital

Sementara itu, Hans De Back, Managing Partner di Finch Capital mengaku senang menjadi investor utama dalam putaran pendanaan ini.

"Kami berharap Pintek menjadi solusi menyeluruh untuk segala kebutuhan dari segi siswa, institusi pendidikan hingga perusahaan pemasok kebutuhan pendidikan lainnya. Kami sangat senang telah mendukung Pintek sejak pendanaan periode pertamanya dan sekarang menuju fase pertumbuhan selanjutnya," kata Hans.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.