Sukses

Lara Croft Bakal Sambangi Android dan iOS Tahun Depan

Square Enix baru saja mengungkap kehadiran gim baru Lara Crof untuk perangkat mobile yang rilis 2021.

Liputan6.com, Jakarta - Sosok Lara Croft dipastikan akan kembali hadir di gim terbaru pada tahun depan. Sebelumnya, dia terakhir kali muncul pada Shadow of the Tomb Raider yang rilis pada 2018.

Kehadiran Lara Croft dipastikan setelah Square Enix merilis teaser trailer dari gim terbaru yang berjudul Tomb Raider Reloaded. Dikutip dari Polygon, Rabu (25/11/2020), gim ini akan ditujukan untuk platform mobile, seperti iOS dan Android.

Berdasarkan video itu, karakter di dalam gim ini dibuat lebih imut dengan desain bergaya kartun. Ada kemungkinkan gim membawa nuansa dunia fantasi sebab Lara Croft diperlihatkan bertemu dengan dinosaurus hingga golem di dalamnya.

Rencananya, gim ini akan akan rilis pada 2021, tapi memang belum diumumkan jadwal pastinya. Informasi lain seputar gim ini juga tidak banyak diungkap.

Tomb Raider Reloaded sendiri dikembangkan oleh Emerald City Games bersama tim mobile dari Square Enix London. Meski informasi belum banyak diungkap, Square Enix hanya menyebut gim ini sebagai 'free to play action arcade game'.

Sebagai informasi, sebenarnya ini bukan kali pertama Lara Croft hadir di perangkat mobile. Sebelumnya, sosok ini juga hadir di gim Lara Croft Go dan Tomb Raider: Relic Run.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

10 Gim Mobile dengan Pemasukan Tertinggi pada Oktober 2020

Di sisi lain, perusahaan riset pasar aplikasi mobile Sensor Tower merilis laporan 10 gim mobile dengan pemasukan tertinggi pada Oktober 2020.

Menurut laporan tersebut, Genshin Impact menduduki posisi pertama dengan pemasukan nyaris USD 239 juta. Kurang lebih 31 persen dari pemasukan gim mobile ini berasal dari pengguna berbasis di Tiongkok.

"Diikuti juga oleh 24,5 persen pengguna dari Jepang dan 19 persen dari AS," ujar Craig Chapple, Mobile Insights Strategist, EMEA dikutip dari keterangan tertulis.

Sementara itu, di posisi kedua ada Honor of Kings dari Tencent dengan pendapatan kotor USD 225 juta, yang mewakili pertumbuhan 65,5 persen dari tahun ke tahun dari Oktober 2019.

"Sekitar 96 persen pendapatan Honor of Kings berasal dari Tiongkok, diikuti 1,4 persen dari Taiwan," tutur Craig.

Daftar Lengkap

  • Genshin Impact
  • Honor of Kings
  • PUBG Mobile
  • Pokemon Go
  • Coin Master
  • Rise of Kingdoms
  • Roblox
  • Monster Strike
  • Moonlight Blade
  • Homescapes
3 dari 3 halaman

App Store

  • Honor of Kings
  • PUBG Mobile
  • Genshin Impact
  • Moonlight Blade
  • Rise of Kingdoms
  • Roblox
  • Pokemon Go
  • Monster Strike
  • Homescapes
  • Candy Crush Saga

Lalu untuk Google Play, berikut ini daftarnya: 

  • Genshin Impact
  • Coin Master
  • Pokemon Go
  • Lineage Master
  • Monster Strike
  • Lineage 2M
  • Garena Free Fire
  • Gardenscapes
  • Candy Crush Saga
  • Homescapes

(Dam/Why)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.