Sukses

Youtap Indonesia Punya 2 Fitur Baru Permudah Pelaku UMKM Jalankan Bisnis

Youtap Indonesia baru saja mengumumkan dua inovasi terbaru yang diberi nama Portal Dagang dan Youtap Print App.

Liputan6.com, Jakarta - Youtap Indonesia baru saja mengumumkan beberapa inovasi terbaru untuk membantu para pelaku UMKM beradaptasi di masa sulit pandemi Covid-19. Inovasi tersebut hadir dalam bentuk Portal Dagang dan Youtap Print App.

Kehadiran inovasi ini tidak lepas dari survey internal yang dilakukan untuk menggali kebutuhan para pemilik usaha. Dari survei diketahui sebesar 36 persen merchant menyatakan kebutuhan untuk menerbitkan struk belanja menggunakan printer yang mudah dipakai dan terjangkau.

Berawal dari situ, Youtap akhirnya melihat kebutuhan para merchant untuk menjalankan usaha lebih fleksibel dan praktis. Karenanya, perusahaan kini menyediakan Portal Dagang Youtap di Aplikasi Dagang Youtap dan Youtap Print App.

"Kami kembali menghadirkan dua solusi utama yang mampu memberikan kecanggihan pengelolaan usaha bagi para pelaku usaha agar dapat memudahkan mereka dalam menjalankan bisnisnya sekaligus meningkatkan kenyamanan pelanggan dalam berbelanja," tutur CEO Youtap Indonesia, Herman Suharto dalam keterangan resmi yang diterima, Sabtu (14/11/2020).

Lebih lanjut Herman menuturkan, Portal Dagang Youtap memiliki beberapa perbedaan dengan layanan yang ada di aplikasi Dagang. Apabila aplikasi Dagang fokus pada penerimaan transaksi, pembayaran, dan pengelolaan, sedangan Portal Dagang fokus pada upaya pengelolaan bisnis lebih lengkap.

Selain itu, Portal Dagang ini memiliki tampilan yang lebih segar, terperinci, dan mudah digunakan. Nantinya, pebisnis dapat mengakses Portal Dagang ini melalui smartphone, tablet, maupun PC.

Sementara Youtap Print App hadir untuk memudahkan pedagang mencetak catatan penjualan yang akurat sekaligus memberikan kenyamanan pelanggan mendapat bukti transaksi. Aplikasi ini hadir dengan didukung fitur Bluetooth Printer untuk mencetak struk tanpa perlu terhubung kabel.

Beberapa data penting ini dapat terangkum di dalam struk, mulai dari harga, total harga, tanggal dan waktu pembelian, hingga tipe transaksi. Data ini nanti dapat digunakan membantu pedagang mendapat pencatatan performa penjualan bisnis dan memastikan akurasi stok jumlah penjualan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Youtap Rilis Aplikasi Dagang untuk Mudahkan Pelaku UKM Go Digital

Sebelumnya, Youtap Indonesia merilis Aplikasi Dagang Youtap. Aplikasi ini diharapkan akan dapat membantu mitra Youtap untuk Go Digital dan beradaptasi di era New Normal di masa pandemi Covid-19.

Saat ini Youtap mengklaim telah memiliki 50 ribu mitra sejak Februari 2020 dan memproses sekitar 1 juta transaksi. CEO Youtap Indonesia, Herman Suharto menyatakan Youtap selalu konsisten dengan visi perusahaan untuk memberdayakan pelaku usaha.

"Kami menghadirkan teknologi tepat guna yang bisa membantu para pelaku usaha mendapatkan solusi bisnis digital secara komprehensif hanya dalam satu aplikasi," tutur Herman dalam keterangan tertulis.

Herman juga meyakini Aplikasi Dagang Youtap akan membantu para mitranya, terutama pelaku UMKM, menjadi lebih produktif dalam mengembangkan usahanya.

"Sudah saatnya, para pelaku usaha untuk Go Digital dan menjalankan Usaha Mantap dengan Youtap," ujar Herman.

3 dari 3 halaman

Fitur

Aplikasi Dagang Youtap memiliki sejumlah fitur unggulan seperti pengelolaan bisnis cepat dan mudah, transaksi nontunai dan tunai, serta fitur-fitur lain yang diklaim dapat meningkatkan produktivitas mitra.

1. Pengelolaan Dagangan yang Modern dan Nyaman

Kemudahan memasukkan barang dagangan dengan pindai barcode, atau memilih dari SKU katalog yang tersedia, serta kebebasan menambahkan item dagangan apa pun.

2. Pemprosesan Transaksi Penjualan Cepat dan Aman

Semua transaksi, baik tunai maupun nontunai, akan tercatat dengan baik dan aplikasi ini juga sudah mendukung berbagai metode pembayaran dan QRIS.

3. Peningkatan Produktivitas Terukur

Dukungan fitur Analisa Pintar pada Aplikasi Dagang Youtap mengadopsi tampilan yang diharapkan dapat memberikan insight bagi perencanaan pengembangan usaha. Aplikasi ini juga memiliki fitur promo dan loyalty yang dapat membantu mitra merchant untuk memberikan penawaran menarik bagi para pelanggannya.

Saat ini Aplikasi Dagang Youtap dapat diunduh secara gratis melalui Google PlayStore (untuk Android) dan AppStore (untuk iOS).

(Dam/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini