Sukses

LG Q92 5G Akhirnya Meluncur dengan Snapdragon 765G

Setelah serangkaian bocoran informasi, LG akhirnya mengumumkan Q92 5G. Smartphone ini merupakan versi terjangkau dari LG Velvet 5G.

Liputan6.com, Jakarta - Setelah serangkaian bocoran informasi, LG akhirnya mengumumkan Q92 5G. Smartphone ini merupakan versi terjangkau dari LG Velvet 5G.

Dilansir GSM Arena, Selasa (25/8/2020), sama seperti Velvet, LG Q92 5G juga diperkuat chipset Snapdragon 765G. Selain itu juga dilengkapi RAM 6GB.

Smartphone tersebut hadir dengan empat kamera belakang. Kamera utama 48MP ditemani 8MP modul ultrawide, 5MP depth, dan 2MP macro.

Spesifikasi lainnya termasuk layar berukuran 6,67 inci, resolusi FHD+, kamera selfie 32MP, serta baterai 4.000mAh dengan pengisian daya 15W.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Harga LG Q92 5G

LG Q92 5G berbasis pada OS Android 10. Smartphone tersebut tersedia dalam varian RAM 6GB dan memori internal 128GB, dengan harga jual 499.000 won atau sekira Rp 6,1 juta.

Penjualan resmi di Korea Selatan akan dimulai pada 26 Agustus 2020. Sejauh ini belum ada informasi mengenai penjualannya di pasar internasional.

3 dari 3 halaman

Realme X50 Pro 5G Resmi Diumumkan

Vendor lain yang juga baru mengumumkan smartphone terbarunya adalah Realme. Perusahaan akhirnya mengumuman flagship smartphone baru dalam gelaran acara live streaming bertajuk Realme Fan Fest pada 24 Agustus 2020.

Smartphone tersebut adalah Realme X50 Pro 5G. Tampil dengan embel-embel flagship, ponsel ini dipersenjatai dengan hardware kelas atas.

Dalam hal spesifikasi, Realme X50 Pro sudah menggunakan prosesor terbaru milik Qualcomm, yaitu Snapdragon 865.

"Dengan ini tampil sebagai ponsel 5G flagship, kami (Realme) memberikan performa maksimal dengan prosesor terkini dan paling bertenaga di pasaran saat ini, yaitu Snapdragon 865," ucap Felix Christian, Product Manager Realme Indonesia saat acara pengumuman pada Senin (24/8/2020).

Realme X50 Pro 5G akan hadir di seluruh Indonesia pada 25 Agustus mendatang. Ponsel ini dibanderol Rp 11.999.000.

(Din/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini