Sukses

Pengembang Ingatkan Fall Guys Versi Mobile Adalah Scam

Baru-baru ini, pengembang ingatkan bahwa hingga sekarang belum ada Fall Guys versi mobile.

Liputan6.com, Jakarta - Fall Guys tidak dimungkiri saat ini tengah menjadi salah satu gim populer dan banyak dimainkan. Kepopuleran itu pun lantas dimanfaatkan sejumlah pihak untuk meraup keuntungan.

Dikutip dari Game Spot, Rabu (19/8/2020), pengembang Fall Guys, Mediatonic, baru-baru ini mengomentari sebuah video di YouTube yang mengunggah dirinya sedang bermain gim ini dalam versi mobile. 

Melilhat unggahan tersebut, Mediatonic mengatakan video tersebut tidak lebih dari sebuah scam.

"Jika kamu melihat iklan untuk versi mobile, versi itu merupakan scam," tulis pengembang melalui akun resmi Fall Guys.

Pengembang pun memastikan bahwa gim ini hanya tersedia untuk PC dan PS4. Meski belum tersedia di luar dua platform tersebut, Mediatonic sempat mengatakan memiliki rencana untuk menghadirkan gim ini ke platform lain.

Saat awal rilis pun, kehadiran gim tiruan Fall Guys sempat ramai dibicarakan. Adalah studio gim Kelemen Tamas yang membuat gim serupa dengan judul Fall Gang: KnockOut di App Store.

Kemunculan gim tiruan ini langsung mendapatkan atensi dari tim pengembang Fall Guys lewat akun Twitter mereka.

"Lihat bagaimana mereka membantai anak saya," tulis mereka ditambah dengan tangkapan layar gim tiruan tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Fall Guys

Sebagai deskripsi singkat, Fall Guys adalah multiplayer besar yang menampung hingga 60 pemain.

Dalam gim ini, masing-masing pemain akan bersaing untuk menjadi orang terakhir yang berdiri dalam pengaturan yang aneh, kacau, dan bebas untuk semua.

Fall Guys sendiri sudah tersedia di Steam dengan banderol harga Rp 293 ribuan, dan gratis untuk pemain yang berlangganan PS Plus di PS4.

Sejak rilis, Fall Guys juga memiliki masalah dan keluhan dari gamer yang memainkannya. 

Salah satu masalah besar yang dihadapi, termasuk kemampuan server tidak siap menghadapi jumlah pemain yang mencapai 1,5 juta pemain pad ahari pertama.

3 dari 3 halaman

Fall Guys Lebih Populer ketimbang GTA 5 dan Fortnite

Sebagai informasi, Fall Guys, gim buatan Mediatonic dan diterbitkan oleh Devolver Digital ini dalam waktu singkat meraup sukses yang luar biasa.

Hanya dalam waktu 24 jam gim tersebut meluncur di Steam dan PlayStation 4 (PS4) pada 4 Agustus 2020, Fall Guys dimainkan lebih dari 1,5 juta pemain.

Kini, gim berkonsep battle royale last man standing tersebut merangkak naik ke dalam daftar gim paling aktif pemainnya di waktu bersamaan.

Berdasarkan statistik Steam, Minggu (9/8/2020), Fall Guys lebih populer gim berbudget besar, seperti Grand Theft Auto 5, Rainbow Six Siege, dan Destiny 2.

(Dam/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.