Sukses

Top 3 Tekno: Alasan Telkom Group Buka Akses Netflix Terpopuler

Telkom Group mengungkapkan alasan mengapa akhirnya perusahaan membuka akses Netflix.

Liputan6.com, Jakarta - Telkom Group mengungkapkan alasan mengapa akhirnya perusahaan membuka akses Netflix. Berita ini pun menjadi yang terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com, Selasa (7/7/2020), kemarin.

Berita lain yang tak kalah populer datang dari tanggapan berupa suka cita dari warganet terkait pembukaan blokir Netflix oleh Telkom Group.

lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Alasan Telkom Group Akhirnya Buka Akses Netflix

Telkom Group menyatakan telah membuka akses untuk layanan Netflix di Indonesia. Karenanya, jaringan Telkom Group mulai dari Indihome, Telkomsel, dan Wifi.id dapat mengakses konten di layanan streaming asal Amerika Serikat tersebut.

Keputusan pembukaan ini disebut tidak lepas dari pendekatan yang dilakukan Netflix untuk pelanggan Indonesia. Oleh karena itu, menurut Vice President Corporate Communication Telkom, Arif Prabowo, Telkom Group mengapresiasi perubahan itu dan memberikan kesempatan para pelanggan dapat mengaksesnya.

"Pendekatan yang dimaksud adalah Netflix menunjukkan komitmennya untuk serius dapat diterima masyarakat Indonesia melalui langkah-langkah yang dilakukannya," tutur Arif dalam keterangan resmi yang diterima, Selasa (7/7/2020).

Baca selengkapnya di sini

2. Suka Cita Warganet Bisa Nonton Netflix dari Internet IndiHome dan Telkomsel

Setelah 4 tahun diblokir, layanan Netflix kini bisa disaksikan warganet melalui internet milik Telkom Group, antara lain via IndiHome, Telkomsel, maupun jaringan WiFi.id.

Hal inipun mendapatkan tanggapan berupa suka cita dari warganet di Twitter. Topik IndiHome menjadi salah satu trending topic di lini masa Twitter Indonesia, Selasa (7/7/2020).

Berbagai unggahan warganet pun dicuitkan setelah pihak Telkom Group mengkonfirmasi kabar pembukaan akses Netflix ini.

Baca selengkapnya di sini 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. Gempa Bumi Getarkan Jabodetabek, Warganet di Twitter Riuh

Gempa bumi dilaporkan terasa di sejumlah wilayah di Jabodetabek. Menurut informasi dari akun Twitter Badan Meteorologi dan Klimatologi (BMKG), pusat gempa berada di 18 km barat daya Rangkas Bitung, Banten.

Magnitudo gempa itu 5,4 dan tidak berpotensi tsunami. Kejadian ini sontak mendapat respons dari banyak warganet yang mengaku merasakannya.

Berdasarkan pantauan Tekno Liputan, Selasa (7/7/2020), tagar gempa kini menjadi Trending Topic Twitter. Selain banyak yang merasakan, tidak sedikit pula yang tidak menyangka terjadi gempa.

Baca selengkapnya di sini 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini