Sukses

Melihat Galaxy Note 10 Lite dari Berbagai Sisi

Hadir sebagai varian Lite, smartphone ini dijual dengan harga lebih murah daripada "sang kakak" yaitu seharga Rp 8.199.000 di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Samsung akhirnya merilis Galaxy Note 10 Lite di Indonesia. Hadir sebagai varian Lite, smartphone ini dijual dengan harga lebih murah daripada "sang kakak", yaitu seharga Rp 8.199.000 di Indonesia.

Sebagai versi lebih murah, ada beberapa fitur yang tidak dimiliki smartphone ini dibandingkan varian Galaxy Note 10 yang hadir pada tahun lalu. Dua di antaranya adalah tanpa rating IP68 untuk ketahanan terhadap air dan debu, serta minus wireless charging.

Dari segi desain, yang tampak paling berbeda adalah letak kamera belakang. Samsung menyusun tiga kamera belakang Galaxy Note 10 Lite dalam sebuah persegi empat, sedangkan pada Galaxy Note 10 semuanya disusun secara vertikal.

Untuk lebih lengkap, berikut tampilan Galaxy Note 10 Lite dari berbagai sisi:

Penampakan depan Galaxy Note 10 Lite. (Liputan6.com/ Andina Librianty)

Kelengkapan Galaxy Note 10 Lite. (Liputan6.com/ Andina Librianty)

Isi paket boks penjualan Galaxy Note 10 Lite termasuk kabel USB, earphone, ujung pena untuk S Pen, pin ejector, adaptor daya USB, penjepit, dan panduan singkat.

Tombol power dan volume Galaxy Note 10 Lite. (Liputan6.com/ Andina Librianty)

Slot microSD Galaxy Note 10 Lite. (Liputan6.com/ Andina Librianty)

Port type C dan slot S-Pen di Galaxy Note 10 Lite. (Liputan6.com/ Andina Librianty)

Smartphone dengan dimensi bodi 76,1 x 163,7 x 8,7 mm ini memiliki berat 199 gram. S Pen dengan dukungan Bluetooth Low-Energy (BLE) pada Galaxy Note 10 Lite dapat digunakan untuk mengontrol layar presentasi, memberi perintah ketika menonton video, atau mengambil gambar dari jarak tidak lebih dari 10 meter.

S Pen ini dilengkapi fitur Air Gestures, yaitu sensor gerakan tangan yang kemudian diterjemahkan sebagai perintah seperti mengayun ke berbagai sisi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Unboxing Galaxy Note 10 Lite (II)

Galaxy Note 10 Lite hadir dengan layar Full HD+ 6,7 inci Super AMOLED Infinity-O Display. Resolusi layarnya 2.400 x 1.080 piksel.

Smartphone ini dilengkapi tiga kamera belakang dengan masing-masing resolusi 12MP f/2.2 untuk ultra wide, 12MP wide angle, dan 12MP telephoto. Kamera depannya memiliki resolusi 32MP dengan aperture f/2.2.

Kamera belakang Galaxy Note 10 Lite. (Liputan6.com/ Andina Librianty)

Galaxy Note 10 Lite (Foto: Liputan6.com/Andina Librianty)

Spesifikasi lainnya termasuk chipset Exynos 9810, OS Android 10, dan baterai 4.500mAh. Galaxy Note 10 yang dijual di Indonesia memiliki RAM 8GB dan memori internal 128GB.

Galaxy Note 10 Lite sudah mulai dijual di Indonesia pada 5 Februari 2020. Penjualan digelar eksklusif di seluruh jaringan Erajaya Group. Varian warnanya adalah Aura Glow dan Aura Black.

(Din/Why)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini