Sukses

PlayStation Vue Berhenti Beroperasi Januari 2020

Sony telah mengumumkan akan menutup layanan PlayStation Vue pada Januari 2020.

Liputan6.com, Jakarta - Sony telah mengumumkan akan menutup layanan PlayStation Vue. Layanan live streaming TV itu akan berhenti beroperasi pada Januari 2020.

"Sayang sekali, industri kompetitif ini, dengan penawaran dan konten mahal, telah berjalan lebih lambat dari ekspektasi kami," kata Sony dalam sebuah pernyataan dikutip dari Venture Beat, Kamis (31/10/2019).

Oleh sebab itu, lanjut Sony, "perusahaan telah memutuskan untuk tetap berfokus pada bisnis intinya di divisi gim."

Memang, divisi gim Sony sedang di atas angin. PlayStation 4 telah terjual lebih dari seratus juta unit. Selain itu, Sony juga sedang bersiap untuk merilis PlayStation 5 pada tahun depan.

Adapun Vue pertama kali diperkenalkan pada 2015. Sony memposisikan layanan ini sebagai alternatif dari TV kabel konvensional. Namun, layanan ini tidak dapat menandingi popularitas kompetitornya, seperti Netflix dan YouTube TV.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Sony Konfirmasi Kehadiran PS5 Tahun Depan

Konsol PS4. (Doc: Sony PlayStation)

Diwartakan sebelumnya, Sony akhirnya mengonfirmasi kehadiran PlayStation generasi terbaru. Konsol anyar ini dipastikan masih akan mengusung penamaan yang dipakai saat ini, yakni PlayStation 5 (PS5).

Dikutip dari Engadget, Rabu (9/10/2019), perusahaan asal Jepang itu juga sudah mengungkap jadwal rilis konsol ini. Meski tidak detail, PS5 dijadwalkan akan rilis pada musim libur 2020.

Selain mengumumkan jadwal rilis PS5, Sony juga sedikit mengungkap kemampuan yang akan dimiliki konsol ini. Salah satu yang menjadi perhatian adalah kehadiran kontroler baru.

Menurut perusahaan asal Jepang tersebut, pihaknya akan menggunakan sistem haptic feedback baru menggantikan efek yang ada di kontroler PS saat ini.

Sony mengatakan, sistem baru ini memiliki efek getar yang lebih luas dan berbeda-beda. Jadi, kontroler dapat memberikan efek getar yang berbeda saat misalnya, pemain berjalan di rumput atau di genangan lumpur.

Selain itu, perubahan juga dilakukan pada kemampuan tombol seperti L2 dan R2 di kontroler PS5 ini. Pengembang gim dapat memprogram dua tombol itu meningkatkan tensi bermain.

3 dari 3 halaman

Fitur Lain di PS5

PlayStation 4.5 akan tampil dengan prosesor lebih tinggi dan dukungan 4K (google.com)

Ada kemungkinan PS5 akan hadir dengan drive SSD, mengingat Sony sempat menjanjikan performa yang lebih ngebut di konsol ini.

Tidak hanya itu, Sony mengatakan bakal menawarkan cara baru bagi para pemain yang ingin memasang (install) gim di konsol ini.

Sony mengatakan pemain dapat mengunduh per bagian dari sebuah gim, sehingga mereka dapat memainkannya lebih cepat, ketimbang mengunduh satu gim penuh.

Meski mempermudah akses gim digital, PS5 masih akan hadir dengan gim fisik. Mengingat informasi yang ada saat ini, menarik untuk menunggu informasi lebih lanjut dari Sony tentang PS5. 

(Why/Ysl)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.