Sukses

Facebook Indonesia Angkat Peter Lydian sebagai Country Director

Peter Lydian akan memimpin kegiatan bisnis Facebook di Indonesia, termasuk memberikan masukan dan dukungan bagi brand lokal maupun global serta agensi di Indonesia untuk mencapai target pertumbuhannya.

Liputan6.com, Jakarta - Facebook tunjuk Peter Lydian sebagai Country Director Facebook Indonesia. Lydian akan memimpin kegiatan bisnis Facebook di Indonesia, termasuk memberikan masukan dan dukungan bagi brand lokal maupun global serta agensi di Indonesia untuk mencapai target pertumbuhannya.

VP Facebook Asia Tenggara, Benjamin Joe, mengatakan, Asia Tenggara merupakan pusat pertumbuhan terbesar dan tercepat Facebook, Instagram, dan WhatsApp.

“Indonesia menjadi salah satu negara penting yang mendorong pertumbuhan ini. Saya menyambut kehadiran pemimpin yang kaya pengalaman seperti Peter untuk memimpin tim kami di Indonesia,” tutur Joe.

Mengutip keterangan resmi Facebook Indonesia, Senin (9/9/2019), Lydian akan fokus mendorong nilai serta dukungan yang lebih besar untuk bisnis internasional maupun di Indonesia dalam berbagai industry.

Misalnya, industry e-Commerceconsumer goods atau produk konsumen, layanan finansial dan teknologi atau telekomunikasi.

Peter juga akan bekerja dengan seluruh tim di Facebook untuk membantu orang-orang di Indonesia membangun interaksi yang berarti dan menciptakan literasi digital yang lebih kuat di Tanah Air.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pengalaman 25 Tahun Bekerja

“Saya senang bisa bergabung dengan Facebook dan menantikan kerjasama dengan tim untuk mengembangkan investasi kami agar dapat memberikan dukungan yang lebih baik bagi bisnis dan komunitas di Indonesia,” kata Lydian dalam keterangan resminya.

Lydian mengemukakan, Facebook memiliki komitmen untuk memungkinkan orang-orang yang menggunakan Facebook, WhatsApp dan Instagram memanfaatkan kekuatan teknologi guna memajukan kehidupan mereka serta memberikan kontribusi bagi masa depan Indonesia.

Sekadar informasi, Lydian memiliki pengalmana lebih dari 25 tahun di Indonesia dengan jabatan terakhirnya sebagai Presiden Direktur untuk Finmas.

Sebelumnya, Lydian menghabiskan lebih dari satu dekade dalam sector teknologi dan bekerja untuk berbagai perusahaan seperti Microsoft dan Dell. Lydian akan ditempatkan di Jakarta.

(Tin/Ysl)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini