Sukses

Top 3 Tekno: Gim Baru Marvel di Nintendo Switch Curi Perhatian

Artikel tentang kehadiran gim ketiga dari seri Marvel: Ultimate Alliance eksklusif di konsol Nintendo Switch mencuri perhatian para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Pada saat acara Video Games Awards 2018, fans berat Marvel dibuat terkejut oleh pengumuman bakal dirilisnya gim berjudul Marvel Ultimate Alliance 3: The Black Order.

Menariknya, gim tersebut bakal meluncur secara eksklusif di satu platform gim, yaitu Nintendo Switch.

Artikel tentang kehadiran gim ketiga dari seri Marvel: Ultimate Alliance tersebut nyatanya mencuri perhatian para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com, Minggu (10/12/2018).

Berita lain yang juga jadi perhatian, termasuk tips melihat daftar lagu favorit via Spotify Wrapped 2018, dan cara remaja masa kini mengatasi kecanduan smartphone.

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler berikut ini.

1. Marvel Ultimate Alliance 3: The Black Order Sambangi Nintendo Switch

Siap pilih karakter Marvel favorit kamu untuk melawan Thanos di dalam gim Marvel Ultimate Alliance 3: The Black Order. (Doc: Marvel)

Bertepatan dengan ajang penghargaan industri gim, bertajuk Video Games Awards 2018, fans berat Marvel dibuat terkejut oleh pengumuman gim berjudul Marvel Ultimate Alliance 3: The Black Order.

Gim ketiga dari seri Marvel: Ultimate Alliance tersebut bakal menjadi yang pertama dirilis secara eksklusif di satu platform gim, yakni Nintendo Switch.

Dilansir dari laman Comicbook, Minggu (10/12/2018), di dalam gim Marvel Ultimate Alliance baru ini, gamer akan bertarung untuk mengendalikan Infinity Gauntlet dan Infinity Stones.

Baca selengkapnya di sini

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2. Begini Cara Lihat Daftar Lagu Favorit Kamu via Spotify Wrapped 2018

Spotify. Sumber: Parentesis.com

Menandai berakhirnya tahun 2018, Spotify, layanan musik streaming ini meluncurkan fitur Spotify Wrapped.

Apa itu Spotify Wrapped? Lewat fitur ini, kamu dapat melihat beragam deretan lagu dan musisi yang paling banyak didengarkan sepanjang tahun.

Sebenarnya, perusahaan pernah menyuguhkan fitur ini beberapa kali di tahun-tahun sebelumnya.

Baca selengkapnya di sini

3. Begini Cara Remaja Masa Kini Atasi Kecanduan Smartphone

Ilustrasi Moto Razr V3 (Sumber: Phone Arena)

Kalangan anak muda di Amerika Serikat saat ini sedang dilanda tren terbaru, dimana beberapa dari mereka mulai meninggalkan smartphone.

Berdasarkan laporan New York Post via Merdeka.com, Minggu (9/12/2018), kalangan Generasi Z atau mereka yang lahir di pertengahan 90an hingga 2000an, mulai mengganti smartphone mereka dengan ponsel flip.

Baca selengkapnya di sini

(Ysl/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini :

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.