Sukses

Realme, Merek Smartphone Baru dari Oppo

Oppo mengikuti langkah Huawei yang menghadirkan merek lain dengan fokus pada pasar online.

Liputan6.com, Jakarta - Oppo mengikuti langkah Huawei dengan menghadirkan merek lain, yang difokuskan untuk pada pasar online. Oppo dilaporkan merilis sub brand dengan nama Realme.

Dilansir GSM Arena, Jumat (4/5/2018), smartphone pertama dari sub brand Oppo itu dilaporkan akan tersedia secara eksklusif di Amazon India.

Smartphone tersebut memiliki nama Realme 1. Realme 1 sendiri dilaporkan bukan benar-benar produk baru, melainkan rebranding dari Oppo A3.

Oppo sendiri sejatinya sudah menjadi salah satu pemain kunci di pasar offline India. Kehadiran Realme pun diharapkan dapat mendongkrak penjualannya di pasar online negara tersebut.

Oppo memanfaatkan kompetitornya, Xiaomi, untuk mempromosikan Realme 1. Perusahaan asal Tiongkok itu juga menyindir Redmi 5A memiliki desain biasa dan mencantumkan pertanyaan, "Apakah semua ponsel harga terjangkau terlihat sama?".

Di sisi lain, Oppo memajang gambar Realme 1 yang tampak memiliki desain berbeda dengan warna Diamond Black. Desainnya sendiri sebenarnya mirip dengan HTC Diamond dan Oppo R1x.

Realme 1 dilaporkan memiliki notch dan chipset Helio P60. Amazon India tidak mengungkapkan harga jualnya, tapi diperkirakan berkisar US$ 350. Pilihan warna Realme 1 antara lain hitam, perak, pink dan merah.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Oppo F7 Resmi Meluncur di Indonesia

Terlepas dari seri Realme, Oppo sendiri baru saja merilis smartphone terbarunya, F7, di Indonesia.

Menurut Marketing Director Oppo Indonesia, Alinna Wenxin, F7 tak sekadar ditujukan sebagai penerus dari F5. Pasalnya, smartphone ini diklaim memiliki teknologi terbaru dan desain lebih menarik.

"Oppo F7 tak hanya sekadar kelanjutan dari F5, tapi turut menghadirkan keindahan smartphone yang fashionable," tuturnya saat acara peluncuran Oppo F7 beberapa waktu lalu.

Oppo membanderol F7 reguler dengan harga Rp 4.199.000, sedangkan varian RAM dan memori internal 6GB/128GB dijual Rp 5.499.000.

Smartphone ini hadir dengan tiga pilihan warna, yakni Solar Red, Moonlight Silver, dan Diamond Black. Namun, khusus untuk warna hitam, perangkat tersebut baru tersedia pada 3 Mei 2018.

(Din/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.