Sukses

Nama Salah Diucap Siri, Penyanyi Cantik Ini Komplain ke Bos Apple

Barbra Streisand langsung melaporkan komplainnya ke Tim Cook karena Siri tak dapat mengucapkan nama belakangnya dengan baik.

Liputan6.com, Cupertino - Nama Barbra Streisand mungkin masih terdengar asing bagi sebagian penikmat musik di zaman sekarang.

Namun perlu diketahui, sosok cantik biduanita itu sendiri sudah sangat populer di ranah entertainment mulai dari era 1960 hingga 1980-an.

Kini, Barbra Streisand kembali hangat dibicarakan khalayak publik. Pasalnya, pelantun hits "Tell Him" tersebut baru saja melontarkan komplain ke CEO Apple, Tim Cook, lantaran namanya salah diucap oleh asisten virtual Apple, Siri.

Mengutip laman Ubergizmo, Selasa (23/8/2016), Barbra merasa tersinggung karena Siri tidak dapat mengucapkan namanya dengan pengucapan yang benar.

Padahal, Siri dikenal akurat dalam mengucapkan setiap kata dalam Bahasa Inggris. Namun, sepertinya kata 'Streisand' sulit dikenali Siri dan ia tidak mampu mengucapkannya dengan baik.

Seperti diungkapkan Barbra, Siri mengucapkan nama Streisand (baca: Streisen) menjadi Streizen. Dengan kata lain, Siri tidak mengucapkan huruf S kedua dengan baik. Siri malah mengucapkan Z daripada terdengar S.

"Saya cukup tersinggung. Ini urusan nama, lho. Saya langsung hubungi Tim Cook," kata Barbra dalam sebuah wawancara baru-baru ini.

"Ia pun langsung merespon permintaan saya dan meminta maaf, dan mengubah cara pengucapan Streisand di Siri. Perubahan itu, katanya, akan hadir pada pembaruan iOS 30 September 2016," ujar wanita kelahiran 24 April 1942 ini.

Wah, apakah secara tak langsung Barbra keceplosan membocorkan tanggal rilis iOS 10? Kita lihat saja nanti.

(Jek/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini