Sukses

10 Unit Oppo F1 Plus FC Barcelona Dijual Terbatas di Indonesia

Diumumkan secara global pada 30 Mei 2016 dengan jumlah 1.000 unit di dunia, smartphone terbaru ini akhirnya resmi menyapa Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Kamu penggemar berat tim sepak bola Barcelona? Jika ya, kamu harus siap-siap merogoh dompet kamu untuk smartphone edisi khusus Oppo F1 Plus FC Barcelona Edition.

Diumumkan secara global pada 30 Mei 2016 dengan jumlah terbatas 1.000 unit di dunia, smartphone terbaru ini akhirnya secara resmi menyapa penggemar FC Barcelona di Indonesia dalam jumlah yang sangat terbatas.

"Akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi fans FC Barcelona untuk mengoleksi edisi ini. Perangkat ini merupakan perpaduan keindahan dan kecepatan, seperti layaknya setiap permainan dari FC Barcelona,” ujar Ivan Lau, CEO OPPO Indonesia, dalam keterangan resmi yang tim Tekno Liputan6.com terima, Jumat (1/7/2016).

Dibuat sebagai perayaan kemitraan strategis antara OPPO dengan FC Barcelona, Oppo F1 Plus FC Barcelona tampil dengan desain dan antarmuka bertemakan warna khas kostum merah biru tim asal Catalonia tersebut.

Tak hanya itu, Oppo menyertakan sebuah case eksklusif yang sudah ditandatangani lima pemain top Barca dan sebuah logo klub yang dicetak di atas emas 18 karat.

Bermitra dengan Blibli.com, Oppo memberikan kesempatan bagi penggemar tim FC Barcelona untuk dapat membeli produk ini. Cukup dengan mendaftarkan data diri di Blibli.com, mereka yang beruntung akan berkesempatan membeli smartphone menarik ini.

Proses registrasi akan berlangsung 1 hingga 18 Juli 2016. Selanjutnya pada 19 Juli 2016 OPPO dan Blibli.com akan melakukan proses pemilihan acak dan mengumumkan konsumen beruntung tersebut.

Oppo F1 Plus FC Barcelona
Setelah diumumkan, konsumen tersebut diberikan waktu untuk menyelesaikan pembayaran hingga 20 Juli 2016 dan menerima Oppo F1 Plus FCB Edition ini di kemudian harinya.

Hadir dalam jumlah 10 unit saja yang dijual di Indonesia, Oppo F1 Plus FCB Edition ini dibanderol Rp. 6.499.000,-.

**Ingin mendapatkan informasi terbaru tentang Ramadan, bisa dibaca di sini.

(Ysl/Why)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.