Sukses

Mengintip Kendaraan Tempur TNI Buatan Anak Negeri

Panser Anoa merupakan salah satu kendaraan tempur yang diproduksi PT Pindad untuk berperang melawan musuh.

Liputan6.com, Jakarta - Kendaraan berat yang berfungsi sebagai alat tempur Tentara Nasional Indonesia (TNI) sudah dipasok dari perusahaan dalam negeri. PT Pindad adalah pembuat kendaraan dan alat tempur yang digunakan oleh TNI maupun Kepolisian Republik Indonesia.

Panser Anoa merupakan salah satu kendaraan tempur yang diproduksi PT Pindad untuk berperang melawan musuh. Panser tersebut telah dimodofikasi dalam berbagai bentuk sesuai dengan kebutuhannya.

Panser anti-pesawat ini menjadi salah satu kendaraan tempur yang dipamerkan PT Pindad di ajang Indo Defence 2014 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Ingin tahu seperti apa bentuk panser Anoa yang bertugas membidik kendaraan terbang milik musuh? Lihat penampakannya di halaman selanjutnya... 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

NEXT

Seorang anggota TNI AU berfoto di atas mobil panser anti-pesawat TNI, Panser Anoa.

3 dari 5 halaman

NEXT

Mobil panser anti pesawat Anoa ini merupakan buatan PT Pindad, perusahaan pembuat senjata dalam negeri.

4 dari 5 halaman

NEXT

Kendaraan ini bisa mengangkut 4 orang personil di bagian belakang. Perangkat komunikasi dipasang langsung ke helm yang dipakai setiap tentara.

5 dari 5 halaman

NEXT

Moncong senapan berat anti-pesawat siap untuk membidik kendaraan tempur musuh di medan perang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.