Sukses

Transformasi Jaringan, XL Klaim Akses Internetnya Naik 150%

Operator terbesar kedua di Indonesia ini melakukan proyek transformasi jaringan di empat kota besar.

Liputan6.com, Jakarta - Proyek transformasi jaringan yang getol dilakukan PT XL Axiata Tbk (XL) telah memasuki tahap implementasi. Hasilnya, kecepatan rata-rata akses internet meningkat hingga 150% dari sebelum adanya proyek ini.

Operator terbesar kedua di Indonesia ini melakukan proyek transformasi jaringan di empat kota besar. Kota yang sudah mendapat transformasi jaringan fase pertama ialah Jakarta, Bogor, Surabaya dan Malang. 

"Kita akan lanjutkan proyek transformasi jaringan ini ke kota-kota lainnya. Proyek berikutnya akan dimulai pertengahan tahun 2014 dan diimplementasikan di Bandung dan Bali," ungkap I Gede Darmayusa, VP Service Partnership Management XL.

Gede menjelaskan bahwa di daerah Tebet, Jakarta Selatan yang menjadi salah satu lokasi penerapan transformasi jaringan telah mengalami peningkatan kualitas jaringan secara signifikan. Ia menyebutkan rata-rata akses internet mampu mencapai minimum 1,2 Mbps di sejumlah lokasi.

"Kita mau kecepatan akses internet ini bisa terus ditingkatkan hingga mencapai 5 Mbps," tambah Gede saat ditemui di Smarapura Resto, Jakarta.

XL mengklaim pihaknya akan terus melakukan evaluasi dan melakukan pemantauan secara menyeluruh di empat kota tersebut. Transformasi jaringan ini merupakan pendekatan baru untuk jaringan radio access network (RAN), transmisi dan core.

Ditanya dari sisi dana, XL mengaku telah menggelontorkan dana sebesar Rp 280 miliar demi merealisasikan rencana transformasi jaringan. Perusahaan menggandeng vendor jaringan, PT Ericsson Indonesia dan PT Huawei Tech Investment, sebagai rekanan untuk membangun jaringan baru milik XL.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini