Sukses

Terbangkan 22 Terduga Teroris ke Jakarta, Polda Jatim Terus Pantau Lokasi Penangkapan

22 terduga teroris ini merupakan hasil tangkapan Densus 88 Antiteror di sejumlah wilayah di Jatim, seperti Surabaya, Sidoarjo, Mojokerto, Bojonegoro dan Malang.

Liputan6.com, Surabaya - Polda Jawa Timur menerbangkan 22 terduga teroris hasil operasi Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror dari Surabaya ke Jakarta, Kamis (18/3/2021).

Wakapolda Jatim Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo mengatakan, 22 terduga teroris ini merupakan hasil tangkapan Densus 88 Antiteror di sejumlah wilayah di Jatim, seperti Surabaya, Sidoarjo, Mojokerto, Bojonegoro dan Malang. 

"Sementara ini yang kita dapat hasil interogasi masuk dalam kelompok JI (Jamaah Islamiyah)," ujarnya dikutip dari Antara. 

Slamet menambahkan, para terduga teroris ini masih dalam satu keterkaitan satu sama lain. Mereka belum memetakan target aksi secara pasti, karena masih fokus perekrutan anggota 

"Dan selama lima tahun mereka mendapatkan 50 (anggota) yang bisa dilakukan perekrutan oleh kelompok mereka ini," katanya. 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Terus Pantau

Pascapenangkapan ini, Polda Jatim akan penyelidikan dan pemantauan di sekitar lokasi penangkapan secara terus menerus. 

Brigjen Slamet menegaskan pihaknya tidak mau kecolongan aksi teror di wilayah hukumnya. 

"Kita pasti rutin mekakukan kegiatan pengamanan kewilayahan dari 39 Polres jajaran di Jatim," katanya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.