VIDEO: Kelabui Petugas, Tempat Hiburan Malam Ini Nekat Beroperasi Saat Pandemi COVID-19

VIDEO: Kelabui Petugas, Tempat Hiburan Malam Ini Nekat Beroperasi Saat Pandemi COVID-19

Tim gabungan TNI-Polri, Satpol PP, Sabtu, 7 November 2020, menggerebek tempat hiburan malam MW, di Jalan Panjang Jiwo, Surabaya. Penggerebekan dilakukan, karena selama pandemi tempat hiburan malam tidak boleh beroperasi, namun tempat hiburan malam ini nekat beroperasi.

Untuk mengelabui petugas, tempat ini mematikan lampu depan, dan mengunci pintu seakan-akan tidak ada aktivitas di dalamnya. Dari penggerebekan ini, petugas mengamankan 39 orang, dan langsung dibawa ke Mapolrestabes Surabaya untuk menjalani rapid test, dan pemeriksaan lebih lanjut.

Tim gabungan TNI-Polri, dan Satpol PP Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Sabtu malam, menggerebek tempat hiburan malam, MW di Jalan Panjang Jiwo, Surabaya, Jawa Timur. Penggerebekan dilakukan, karena selama pandemi Covid-19, tempat hiburan tidak boleh beroperasi.

Namun, tempat hiburan yang berada di komplek Ruko Panji Makmur ini nekat beroperasi. Untuk mengelabui petugas, pengelola menutup pintu tempat hiburan malam ini, sehingga dilihat dari luar, seolah-olah tutup. Namun, setelah dibuka, ternyata di dalamnya terdapat puluhan wanita dan pengunjung. Demikian pemberitaannya pada Liputan6, 8 November 2020.

"Modusnya, menutup pintu dari luar, lalu di bagian luar ini lampu mati, jadi seakan-akan tidak ada aktivitas, selama 5 hari kita pantau di sini, ternyata ia buka dari siang sampai sekitar jam 8 malam, karena beberapa waktu yang lalu ia buka tutup, buka tutup, maka hari ini kita berhasil untuk masuk ke dalam, dan memang ada aktivitas," ujar AKP Kristian Beorbel Martino, Kapolsek Tenggilis Mejoyo.

Dalam penggerebekan ini, petugas mengamankan 39 orang, mereka selanjutnya dibawa ke Mapolrestabes Surabaya, untuk menjalani rapid test atau tes cepat COVID-19 dan pemeriksaan lebih lanjut. Sedangkan tempat hiburan malam MW disegel polisi.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 10 November 2020, 22:06 WIB

Video Terkait

Spotlights