Sukses

Cicipi Gurihnya 5 Kuliner Bakso Pilihan di Surabaya

Meski bukan makanan asli dari Kota Pahlawan, tetapi Surabaya banyak terdapat warung bakso yang terkenal dan unik cita rasanya.

Liputan6.com, Jakarta - Siapa coba yang tidak menyukai salah satu makanan khas Indonesia yaitu bakso. Bakso, salah satu makanan yang sangat digemari oleh banyak kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Makanan ini biasanya disajikan dalam sebuah mangkok, yang biasanya terdiri dari kuah kaldu sapi yang lezat, bola daging atau bakso, mie kuning maupun bihun, taburan seledri, bawang goreng dan lainnya.

Bahkan, saat ini terdapat berbagai variasi jenis bakso, mulai dari bakso urat, bakso beranak, bakso telur, bakso mercon, bakso kikil, bakso keju dan lain sebagainya. 

Bakso merupakan makanan yang cocok disantap di setiap waktu, baik pagi, siang dan malam hari. Apalagi bakso juga sangat pas jika dimakan saat sedang hujan atau cuaca dingin seperti akhir-akhir ini. Di Indonesia, tentunya bakso sudah menjamur ke berbagai pelosok daerahnya sehingga warung bakso maupun bakso gerobak dapat dengan mudah dijumpai.

Bakso memang sudah menjadi makanan favorit sepanjang masa. Oleh karena itu, setiap daerah di Indonesia pasti punya tempat penjual bakso yang terkenal enak dan unik, salah satunya seperti di Surabaya, Jawa Timur.

Meski bukan makanan asli dari Kota Pahlawan, tetapi Surabaya banyak terdapat warung bakso yang terkenal dan unik cita rasanya. Bahkan ada beberapa di antaranya yang sudah terkenal melegenda karena sudah beroperasi sejak puluhan tahun lamanya.

Berikut lima kuliner bakso legendaris di Surabaya, berdasarkan rekomendasi dari kanal YouTube, Crazy Rich Surabayans, yang dikutip Jumat, (16/10/2020):

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Bakso Jamur Keju Bintoro

Bagi para pecinta kuliner bakso yang menyukai keunikan dalam olahan baksonya, maka bakso Jamur Keju Bintoro bisa menjadi rekomendasi tepat untuk memuaskan keinginan berburu bakso enak di Surabaya.

Kedai bakso ini terletak di Jalan Ketampon No.152 Tegalsari. Lokasinya yang strategis sehingga warung bakso ini selalu ramai dan tidak pernah sepi pengunjung. 

Buka dari siang hingga sore hari, membuat pembelinya rela mengantre panjang untuk  mendapatkan satu porsi bakso lezat di kota Surabaya ini. Semangkok bakso dibanderol harga sekitar Rp 15 ribuan saja. Bagi yang ingin menambah jumlah baksonya, satu buah bakso halus, jamur dan keju seharga Rp 3.000  dan satu buah bakso kasar seharga Rp 6.000.

 

3 dari 6 halaman

Bakso Bonet

Bakso Bonet menjadi bukti berikutnya jika Surabaya merupakan surganya kuliner. Bakso lezat ini bisa ditemukan di depan supermarket Bonnet, lebih tepatnya di Jalan Manyar Kertoarjo V No.37, RT.007/RW.11, Mojo, Gubeng, Surabaya. Bakso ini sangat populer di kalangan masyarakat Surabaya.

Dengan harga sekitar Rp 15 ribu pembeli bisa langsung menikmati satu porsi bakso nikmat yang dihidangkan. Satu mangkok bakso di sini berisikan dua biji bakso urat dan dua buah tahu saja.

Selain itu juga ditambahkan pangsit goreng sebagai pelengkap. Meskipun hanya berisi dua bakso saja, tetapi ukuran dari masing-masing bakso terbilang jumbo dan juga dalam baksonya sangat terasa dagingnya bukan hanya tepung saja. Untuk menambah kesegaran, tersedia variasi minuman berupa es teler, es degan, es blewah dan masih banyak lagi. 

4 dari 6 halaman

Bakso Pratama

Bakso Pratama adalah tempat makan bakso yang tidak boleh kamu lewatkan jika berkunjung ke Surabaya. Jika Anda berkunjung ke sini kamu bisa memesan seporsi bakso dengan bola daging goreng.

Selain itu Anda juga bisa memesan bakso beranak yang di dalamnya terdapat cacahan daging serta bakso kerikil yang berukuran kecil. Ada banyak pilihan menu bakso, mulai dari bakso berukuran kecil atau kerikil hingga besar atau jumbo. 

Lokasi Bakso Pratama berada di Jalan Raya Dukuh Kupang Barat No.111A, Dukuh Pakis, Surabaya. Tempat makan Bakso Pratama ini buka setiap hari. Pengunjung bisa datang dan mencicipi sajian Bakso Pratama mulai dari pukul 11.00 hingga 22.00 WIB. Seporsi mangkok bakso seharga Rp 20 ribuan saja. 

 

5 dari 6 halaman

Bakso Jalil

Salah satu tempat makan bakso terenak di Surabaya yaitu Bakso Jalil, warung bakso ini hampir tidak pernah sepi pengunjung.

Seporsi bakso yang disajikan di tempat ini yaitu semangkok yang berisikan bakso halus, bakso kasar, bakso isi puyuh, tahu dan gorengan yang kemudian diguyur kuah panas yang gurih. Di sini yang menjadi favorit para pelanggannya yaitu gorengannya. Ukuran baksonya juga kecil, tapi pembeli bisa memperoleh 10 sampai 15 biji bakso dalam satu porsinya.

Bagi yang ingin mampir ke sini dalam keadaan lapar, tidak disarankan datang di saat jam makan siang karena adanya rombongan orang kantoran yang datang ke Bakso Jalil ini. Sehingga harus antre cukup lama.

Lokasi Bakso Jalil ada di Jalan Taman Apsari No.25, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Surabaya. Tempat makan Bakso Jalil ini buka enam hari dalam sepekan, kecuali hari Minggu. Semangkok bakso disini dijual dengan harga sekitar Rp 15 ribuan saja.

6 dari 6 halaman

Bakso Cak Min

Tempatnya ada di lokasi parkir Komplek Ruko Graha Family (Hokky) tepatnya di Kantin KITA Jalan Bukit Darmo Boulevard, Surabaya. Yang terkenal dari tempat bakso ini ialah bakso kejunya. Selain itu ada juga yang lebih menyukai bakso telur puyuhnya. Ada berbagai variasi jenis bakso yang dijual oleh Bakso Cak Min, yaitu bakso kasar, bakso halus dan bakso jamur.

Jam buka Bakso Cak Min, mulai dari jam 11.30 WIB-17.00 WIB. Harga semangkok baksonya dapat merogoh kantong mulai dari Rp 10.000-Rp 18.000.

 

(Ihsan Risniawan-FIS UNY)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.