Sukses

Sejumlah Pejabat Polda Jatim Dimutasi, Intip Daftarnya

Karo SDM Polda Jatim Kombes Pol Nazirwan Adji Wibowo berharap mereka yang dimutasi dapat mengemban amanat dengan baik.

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah Pejabat Utama (PJU) di Kepolisian Daerah Jawa Timur dimutasi pada jabatan baru yang prosesi serah terima jabatannya digelar di Mapolda Jalan Ahmad Yani, No 116 Surabaya, Jumat (3/1).

Karo SDM Polda Jatim Kombes Pol, Nazirwan Adji Wibowo mengatakan, sejumlah PJU yang dimutasi mulai dari Irwasda, Kabid Humas, Dirintelkam hingga sejumlah Kapolres jajaran.

"Rencananya besok akan dilakukan sertijab di Polda Jatim. Ini merupakan penyegaran di institusi kami," kata Adji, dilansir dari Antara.

Adji menyebut, dirinya juga masuk dalam gerbong mutasi kali ini. Pada seluruh PJU yang mengemban jabatan baru, dirinya berpesan untuk selalu amanah dan menjalankan tugas dengan baik dengan melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat.

"Mudah-mudahan mereka setelah naik pangkat dan di jabatan baru semakin amanah, harapannya itulah peningkatan yang saya kira mudah-mudahan di tahun berikutnya lebih baik," ujarnya di Surabaya.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Berikut Daftar Nama Sejumlah PJU yang Dimutasi

1. Irwasda Polda Jatim Kombes Pol Sutardjo menjadi Kabagdalmutu Rorenmin Itwasum Polri digantikan Kombes Pol Awi Setiyono yang sebelumnya menjabat Kabagdalmutu Rorenmin Itwasum Polri

2. Karo SDM Polda Jatim Kombes Pol Nazirwan Adji Wibowo menjadi Widyaiswara Muda Sespimti Sespim Lemdiklat Polri digantikan Kombes Pol Andi Syahriful Taufik yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Jianstra SSDM Polri

3. P.S Dirintelkam Polda Jatim Kombes Pol Teddy Setiady di Analis Kebijakan Madya Bidang Sosbud Baintelkam Polri dan digantikan Kombes Pol Slamet Hariyadi yang sebelumnya di Analis Kebijakan Madya Bidang Sosbud Baintelkam Polri

4. Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera menduduki Analis Kebijakan Madya Bidang PID Divhumas Polri (Dalam rangka Dikreg Sesko TNI ke XLVII T.A 2020) dan digantikan Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko yang sebelumnya menjabat Kabid Humas Polda Jabar

5. Kabid TIK Polda Jatim Kombes Pol Sigit Dedy Purwadi menjadi Kabid TIK Polda Metro Jaya digantikan Wadirsamapta Polda Sulbar Kombes Pol Agus Dwi Hermawan

6. Kabid Labfor Polda Jatim Kombes Pol Koesnadi pensiun dan diganti Kabid Labfor Polda Sumsel Kombes Pol Haris Aksara

 

3 dari 3 halaman

Selanjutnya

7. Karumkit Bhayangkara TK II Kediri Bidang Dokkes Polda Jatim Kombes Pol dr Muhammad Mas'udi menjadi Kasatkes Mases Polri Pusdokkes Polri digantikan Kabid Dokkes Polda Sumbar Kombes Pol dr Aris Budiyanto

8. Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono menjadi Wadirreskrimum Polda NTB dan digantikan Kapolres Pacitan AKBP Sugandi. Sedangkan jabatan Kapolres Pacitan digantikan Kasubbidpaminal Bidpropam Polda Jatim AKBP Didik Hariyanto

9. Kapolres Magetan AKBP Muhammad Riffai menjadi Kasubbagrenmin Dittipidkor Bareskrim Polri dan digantikan Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Jatim AKBP Resto Ari Permana

10. Kapolres Mojokerto AKBP Setyo Koes Heriyanto menjadi Wakapolresta Malang Kota diganti Kapolres Lamongan AKBP Feby FP Hutagalung. Sedangkan jabatan Kapolres Lamongan digantikan Kasubdit II Ditreskrimsus Polda Metro Jaya AKBP Harun

11. Kapolres Kediri AKBP Roni Faisal Saiful Faton menjadi Wadirreskrimum Polda Kaltim dan digantikan Kapolresmetro Tanah Abang Polres Metro Jakpus Polda Metro Jaya AKBP Lukman Cahyono

12. Kapolres Madiun Kota AKBP Nasrun Pasaribu menjadi Kabagwassidik Ditreskrimum Polda Jabar dan digantikan Kapolres Aceh Barat AKBP Raden Bobby Aria Prakasa

13. Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Antonius Agus Rahmanto menjadi Wakapolresta Bandung Polda Jabar dan digantikan Kasubdit III Ditreskrimsus Polda Metro Jaya AKBP Ganis Setyaningrum.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.