Sukses

8 Sabana di Jawa Timur untuk Berlibur, Indah dan Eksotis

Jawa Timur punya sabana yang tersebar di berbagai daerah

Liputan6.com, Jakarta Sabana atau savana merupakan vegetasi padang rumput yang dipenuhi oleh semak atau perdu dengan beberapa jenis pohon yang tumbuh menyebar. Vegetasi ini biasa ditemukan di daerah tropis dan subtropis.

Afrika, Amerika Selatan, dan Australia merupakan wilayah yang terkenal akan keindahan sabananya. Namun jangan salah, Indonesia juga punya hamparan sabana yang tak kalah eksotis. Jawa Timur misalnya, provinsi ini memiliki beberapa sabana yang tersebar di berbagai wilayah.

Sabana di Jawa Timur dapat ditemukan di pegunungan dan lokasi taman nasional. Sabana di Jawa Timur ini menawarkan panorama padang rumput yang menyejukkan mata. Banyak orang menjadikan sabana di Jawa Timur sebagai destinasi wisata alam yang menarik.

Berikut 8 sabana di Jawa Timur, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Minggu (22/12/2019).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Sabana di Taman Nasional

Sabana Baluran - Taman Nasional Baluran

Taman Nasional Baluran berada di wilayah Kabupaten Situbondo dan Banyuwangi. Taman Nasional Baluran dikenal dengan hamparan sabananya. Sabana di Baluran mendominasi lokasi taman nasional ini. Vegetasi sabana memang identik dengan taman nasional ini, menjadikan Sabana Baluran bak Afrika Pulai Jawa. Sabana Bekol adalah sabana paling terkenal di Taman Nasional Baluran.

Di sini tumbuh hamparan rumput, pepohonan, dan beragam satwa liar yang hidup bebas. Bekol didominasi dengan tanaman Acacia nilotica yang akan menghijau saat musim hujan dan menguning saat musim kemarau. Taman Nasional Baluran merupakan rumah bagi 44 jenis flora, 26 jenis mamalia dan 155 jenis burung.

Sabana Sadengan - Taman Nasional Alas Purwo

Sabana di Jawa Timur selanjutnya dapat ditemui di Taman Nasional Alas Purwo yang berada di Banyuwangi. Vegetasi yang ada di taman nasional ini salah satunya adalah hamparan sabana yang disebut Sabana Sadengan. Savana Sadengan menjadi habitat berbagai satwa liar seperti banteng, kijang, rusa, babi hutan, hingga macan tutul.

Dilansir dari Pesona Travel, ada waktu-waktu tertentu untuk melihat kawanan satwa di Savana Sadengan. Untuk melihat banteng Jawa dan binatang lainnya disarankan saat pagi hari atau menjelang sore. Biasanya hewan-hewan liar tersebut muncul sekitar pukul 06.00–09.00 WIB atau pukul 15.30–17.00 WIB.

3 dari 5 halaman

Sabana di Taman Nasional

Sabana Gunung Bromo

Sabana Gunung Bromo menjadi pesona tersendiri jika memasuki kawasan wisata Bromo. Di lokasi ini terdapat hamparan padang rumput berbukit yang luas.

Saat musim hujan, sabana ini akan menghijau dan segar di pandang mata. Saat memasuki musim kemarau, rumput akan menguning dan cokelat dengan indah. Sabana Gunung Bromo atau yang juga dikenal dengan Lembah Jemplang menjadi destinasi favorit para wisatawan yang melakukan pendakian ke Bromo.

Oro-oro Ombo – Gunung Semeru

Masih di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger-Semeru, di kawasan Semeru, Anda dapat menemukan savana unik. Savana Oro-oro Ombo menyajikan hamparan rumput dengan bunga verbena ungu yang luas. Hamparan sabana di Gunung Semeru ini mencapai 20 hektare. Lokasi Oro-oro Ombo Gunung Semeru ini dekat dengan Ranu Kumbolo, tepatnya di balik Bukit Cinta.

4 dari 5 halaman

Sabana di Malang

Sabana Gunung Arjuna

Gunung Arjuna terletak diperbatasan Mojokerto dan Malang. Salah satu wisata gunung di Jawa Timur ini juga sangat terkenal dan fenomenal. Gunung ini merupakan gunung tertinggi diantara deretan gunung yang ada diwilayah sekitarnya. Jika Anda melakukan pendakian Gunung Arjuna melalui jalur Lawang, Anda akan menemukan padang sabana dengan hamparan rumput dan ilalang yang sangat cantik.

Sabana Gunung Buthak - Malang

Gunung Buthak merupakan gunung tipe stratovolcano dengan ketinggian 2.868 mdpl dan terletak di Kabupaten Malang. Jika Anda mengambil rute jalur Panderman atau Prici, Anda akan disuguhkan oleh padang sabana yang sangat indah. Permukaannya yang landai menjadikan sabana ini kerap dijadikan tempat berkemah para pendaki. Jika beruntung, Anda juga akan menemui hamparan bunga edelweiss di sabana ini.

5 dari 5 halaman

Sabana di Bondowoso, Jawa Timur

Sabana Cikasur – Gunung Argopuro

Gunung Argopuro merupakan bekas gunung berapi yang kini sudah tidak aktif lagi yang berada di Bondowoso. Sabana Cikasur bisa ditemukan jika Anda mengambil rute pendakian jalur Baderan. Sabana ini membentang luas dengan rumput dan ilalang yang menyejukkan perjalanan. Selain Sabana Cikasur, terdapat sabana-sabana kecil lainnya yang dapat ditemukan di sepanjang pendakian.

Kawah Wurung - Bondowoso

Kawah Wurung merupakan kawah yang terdiri dari padang rumput luas yang membentuk sabana. Tak jauh dari Kawah Ijen, terdapat kawah Wurung yang berada di Margahayu, Kalianyar, Sempol, Bondowoso. Tak seperti kawah Ijen yang memiliki air asam, kawah Wurung sama sekali tak digenangi air.

Kawah ini hanya berupa cekungan tanah yang ditumbuhi rumput hijau dan dikelilingi pepohonan. Kawah ini juga sering disebut bukit Cincin karena dikelilingi pohon berbentuk melingkar. Saat musim hujan kawasan ini dipenuhi hamparan rumput hijau bak permadani. Saat musim panas rumput di sabana ini akan menguning dan terlihat eksotis.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini