Sukses

Penonton Timnas Indonesia U-19 vs China Dilarang Bawa Kembang Api

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Surabaya, M. Afghani Wardhana meminta agar para penonton yang hadir di stadion mematuhi peraturan yang ada.

Liputan6.com, Jakarta - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Surabaya mengimbau penonton agar tidak membawa flare atau kembang api pada saat pertandingan persahabatan antara timnas Indonesia U-19 dengan China yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, Jatim, Kamis, 17 Oktober 2019.

"Bisa jadi dianggap pelanggaran, kalau ada penonton yang menyalakan flare saat pertandingan," kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Surabaya, M. Afghani Wardhana di Surabaya, Rabu 16 Oktober 2019.

Afghani berharap masyarakat dapat menyaksikan pertandingan tersebut. Namun, ia mewanti-wanti, agar penonton yang hadir di stadion mengikuti ketentuan yang ada, di antaranya dengan tidak menyalakan flare karena dikhawatirkan akan berdampak pada proses bidding tuan rumah U-19, dilansir dari Antara.

Untuk mengantisipasi para penonton membawa flare, kata dia, para petugas keamanan gabungan akan memeriksa secara berlapis. Selain itu, ia juga mengimbau para penonton agar menjaga ketertiban, sehingga pertandingan bisa berlangsung dengan aman dan lancar.

"Pertandingan ini membanggakan bagi Surabaya. Dengan adanya pertandingan persahabatan ini, nantinya bisa memberi nilai positif agar Surabaya bisa menjadi tuan rumah kegiatan internasional lainnya," katanya.

Menurut dia, laga prestisius tersebut tidak sekadar menguji kekuatan Timnas Indonesia U-19, melainkan juga sebagai tolak ukur kesiapan Surabaya dalam proses bidding Tuan Rumah Piala Dunia U-20 tahun 2021.

Pengurus PSSI Jawa Timur, Hasdiansyah mengatakan, larangan menyalakan kembang api tersebut sudah menjadi aturan FIFA karena laga persahabatan tersebut bisa mempengaruhi proses bidding kota Surabaya sebagai tuan rumah Piala Dunia Sepak bola U-20.

Maka, ia mengharapkan, agar para penonton yang menyaksikan pertandingan agar menjaga ketertiban dan keamanan. "Penonton jangan sampai rusuh. Jaga ketertiban dan keamanan, karena laga ini juga sebagai persiapan penyelenggaraan Piala Dunia U-20," kata dia.

 

 

*** Dapatkan pulsa gratis senilai Rp10 juta dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.