Sukses

Tabrak Pasir Panas, Siswa Tuban Dirawat di RSUD Dr Soetomo Surabaya

Pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Soetomo Surabaya membenarkan sedang merawat pasien bernama Ahmad Dani Prasetyo, asal Plumpang, Tuban, Jawa Timur.

Liputan6.com, Jakarta - Pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Soetomo Surabaya membenarkan sedang merawat pasien bernama Ahmad Dani Prasetyo, asal Plumpang, Tuban, Jawa Timur.

Sebelumnya siswa kelas IV Sekolah Dasar (SD) Tuban ini dilarikan ke IGD RSUD Dr Soetomo Surabaya karena tangan dan kakinya terkelupas seperti alami luka bakar usai menabrak pasir panas.

"Pulang sekolah naik sepeda lalu menabrak pasir dan jatuh ternyata pasirnya panas dan membakar kaki dan tapak tangannya," ujar Kepala Humas RSUD Dr Soetomo, Pesta Parulian, dilansir Antara, Kamis (19/9/2019).

Ia menuturkan, pasien dirujuk ke IGD RSUD Dr Soetomo Surabaya sekitar pukul 16.54 Senin, 16 September 2019. Setelah diidentifikasi terdapat luka bakar empat persen di tangan dan kaki.

"Selanjutnya pasien dirawat di ROI untuk dilakukan cuci luka. Pada Selasa 16 September dipindah ke burn unit," ujar Pesta.

Pesta menuturkan, tindakan selanjutnya akan dilakukan cuci luka yang kedua pada Sabtu-Minggu mendatang. Pihaknya juga mengevaluasi luka yang dialami pasien Ahmad Dani.

"Apabila lukanya dalam akan dilakukan tambal kulit untuk jangka panjang," tutur dia.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.