VIDEO: Jemaah Haji Kloter 85 Tiba di Surabaya

VIDEO: Jemaah Haji Kloter 85 Tiba di Surabaya

Jemaah haji kloter 85 atau kloter terakhir tiba di Asrama Haji Sukolilo Surabaya setelah melaksanakan ibadah haji dari Tanah Suci, berikut videonya pada program Liputan6, Selasa (17/9/2019).

Sebanyak 383 jemaah haji asal Sidoarjo dan Pamekasan Madura yang tergabung dalam kloter 85 atau kloter terakhir tiba di Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Minggu, 15 September 2019 setelah selama sebulan lebih menunaikan ibadah haji di Tanah Suci. Setibanya di asrama haji ini, mereka langsung masuk ke Hall Mina untuk didata dan diberi pengarahan oleh petugas Panitia Pelaksana Ibadah Haji (PPIH) Surabaya.

Bersamaan dengan datangnya para tamu Allah dari kloter terakhir ini, petugas PPIH Surabaya memusnahkan barang sitaan dari jamaah haji yang dilarang dibawa ke tanah suci, karena melanggar aturan penerbangan. Barang sitaan yang dimusnahkan dengan cara dibakar ini adalah jamu tradisional dari madura dan rokok.

Meski kloter terakhir Jawa Timur telah tiba, namun tidak semua jamaah haji pulang ke kampung halamannya. Karena masih ada 8 jamaah haji Jawa Timur yang masih dirawat di rumah sakit di Arab Saudi. Mereka akan dibawa kembali ke Tanah Air setelah dinyatakan sembuh atau kondisi kesehatannya membaik.

Ringkasan

Oleh Didi N pada 18 September 2019, 13:11 WIB

Video Terkait

Spotlights