4 Hari Menyulap Wisma Atlet Jadi RS Darurat Corona

Anri Syaiful 25 Mar 2020 01:01 WIB

Hanya dalam tempo 4 hari, Wisma Atlet di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, disulap menjadi rumah sakit darurat.

Rumah sakit ini disiapkan untuk menangani pasien terinfeksi virus corona jenis baru penyebab Covid-19.

Sejak Senin sore 23 Maret 2020, tim medis RS Darurat Penanganan Corona Covid-19 mulai melayani para pasien.

Ada 4 dari 7 tower yang disiapkan Kementerian BUMN beserta gabungan berbagai instansi termasuk Polri dan TNI.

Pada tahap awal, RS Darurat Corona ini siap melayani sekitar 1.600 pasien.

Selanjutnya dipersiapkan melayani 3.000 pasien dari total daya tampung sekitar 22.000 orang.

RS Darurat Corona di Wisma Atlet terbagi dalam 3 zona. Zona Hijau di Tower 1 menjadi Posko Gugus Tugas Penanganan Covid-19.

Zona Kuning di Tower 3, ruang dokter dan paramedis. Zona Merah di Tower 6 dan 7, ruang IGD, ICU, refreshing, dan rawat inap.