Sukses

Profil 4 Bintang Sinetron Tajwid Cinta Tayang Mulai Hari Ini di SCTV, Harris Vriza Adu Akting dengan Cut Syifa dan Afifah Ifah'nda

Ada Harris Vriza dan Cut Syifa, berikut profil 4 bintang sinetron Tajwid Cinta tayang di SCTV mulai hari ini, Senin, 7 November 2022 pukul 17.00 WIB.

Liputan6.com, Jakarta SCTV kembali menghadirkan sinetron drama dengan kisah memikat dan pemain menawan. Tajwid Cinta dijadwalkan tayang mulai hari ini, Senin, 7 November 2022 pukul 17.00 WIB. Artis muda Cut Syifa dan Harris Vriza dipasangkan jadi pemeran utama.

Sinetron produksi SinemArt dan EssJay Studio ini mengisahkan Dafri (Harris Vriza) yang pulang dari Turki ke Indonesia. Dafri berniat bertunangan dengan Alina (Afifah Ifah'nda). Di sisi lain, ada Syifa (Cut Syifa) yang terancam gagal nikah lantaran calon suaminya, Ilham (Lavicky Nicholas) menghilang.

Orangtua Dafri rupanya memiliki utang budi pada keluarga Syifa. Karena itu, Dafri disuruh untuk menikahi Syifa, gadis yang baru dikenalnya. Dari sini konflik bergulir.

Sederet bintang senior juga memperkuat Tajwid Cinta. Sebut saja Anwar Fuady, Debby Cynthia Dewi, Ayu Dyah Pasha, Cut Yanthi dan Joshua Pandelaki. Berikut profil 4 bintang Tajwid Cinta dirangkum Showbiz Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (07/11/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Harris Vriza

Pria kelahiran Banda Aceh, 25 November 1993 ini menapaki langkah di dunia hiburan dengan mengikuti ajang Ganteng Ganteng Serigala Mencari Bintang pada 2014. Meski hanya masuk 20 besar dan gagal jadi pemenang, kontes ini membuka pintu ke dunia hiburan. Ia sempat memperkuat sinetron Anak Jalanan (2015). Selain muncul di sejumlah sinetron, FTV, film layar lebar dan serial web, Harris juga dikenal sebagai salah satu sahabat Rizky Billar.

3 dari 5 halaman

Cut Syifa

Lahir pada 18 September 1998, Cut Syifa memulai karier sebagai artis cilik. Sinetron pertamanya berjudul Aisyah (2007), di mana ia berperan sebagai adik Alyssa Soebandono. Dari awal karier, Syifa setia bernaung di bawah bendera SinemArt. Ia pernah membintangi Jodoh yang Tertukar, Samudra Cinta dan Love Story The Series yang baru tamat bulan lalu.

 

4 dari 5 halaman

Afifah Ifah'nda

Perempuan kelahiran Pangkalpinang, 23 April 2001 sempat mengikuti kontes bakat salah satu TV swasta pada 2010. Pada 2016, ia debut akting lewat sinetron Nacita. Selain akting di film, sinetron, FTV dan serial web, Afifah juga menekuni dunia tarik suara. Tercatat ia memiliki 9 single.

5 dari 5 halaman

Lavicky Nicholas

Pria kelahiran 16 Mei 1994 ini beberapa waktu lalu mencuri perhatian pemirsa SCTV lewat sinetron Suster El dan Para Pencari Tuhan Jilid 15. Memulai karier pada tahun 2013, Lavicky sudah bermain di belasan sinetron dan puluhan FTV. Lewat perannya di PPT Jilid 15, ayah satu anak ini meraih penghargaan Aktor Muda Inspiratif dalam ajang Anugerah Syiar Ramadhan 2022.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.