Sukses

Angel Pieters dan Samuel Rizal Ramaikan Acara Youth & Athletes' Fam Trip in Central Jakarta

Kegiatan FamTrip ini untuk memperkenalkan destinasi pariwisata dan ekonomi kreatif di wilayah Jakarta Pusat yang didominasi museum dan taman kota.

Liputan6.com, Jakarta Dalam rangka kegiatan promosi destinasi wisata di wilayah Jakarta Pusat serta memperingati Hari Sumpah Pemuda pada tahun 2022, Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Jakarta Pusat (Sudin Parekraf) menyelenggarakan kegiatan Youth & Athletes' Fam Trip in Central Jakarta. Acara tersebut digelar pada Sabtu, 29 Oktober 2022 yang lalu.

Acara ini juga dimeriahkan oleh penyanyi Angel Pieters yang membawakan beberapa lagu termasuk single terbarunya. Kegiatan FamTrip ini untuk memperkenalkan destinasi pariwisata dan ekonomi kreatif di wilayah Jakarta Pusat yang didominasi museum dan taman kota.

Sebanyak 120 orang peserta yang berasal dari berbagai kalangan pemuda dan atlet di Jakarta berkumpul di Halaman Kantor Walikota Jakarta Pusat untuk memulai perjalanan wisata.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Sport Exibition

Dalam acara itu, peserta diajak berkeliling wilayah Jakarta Pusat menggunakan bus serta mengunjungi Museum Sumpah Pemuda dan Museum Art Mon Decor kemudian berpartisipasi dalam kegiatan hangout & sport exhibition di Taman Menteng, Jakarta Pusat.

Sport exhibition yang dimaksud adalah pertandingan basket 3-on-3 dimeriahkan juga oleh selebritis tanah air, Samuel Rizal dkk serta pertandingan futsal antara peserta FamTrip dan pengunjung Taman Menteng.

 

3 dari 3 halaman

Harapan

Acara dibuka dengan sesi free throw oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Administrasi Jakarta Pusat, B. Ferizan Ginting serta Kepala Sudin Parekraf Jakarta Pusat Shinta Nindyawati.

“Kegiatan ini ajang sebagai pengenalan dan aktivasi destinasi-destinasi yang ada di Jakarta Pusat sekaligus momentum untuk merayakan Hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 2022 lalu,” ungkap Ginting dalam sambutannya.

“Dengan adanya kegiatan Fam Trip ini diharapkan para generasi muda saat ini mulai aware terhadap kegiatan pariwisata dengan melakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat serta mempromosikan pariwisata khususnya di Kota Jakarta Pusat.” tutup Ginting.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.