Sukses

Gaby JKT48 Tulis Surat pada Hari Kelulusan, Ingat Momen Seru Selama 10 Tahun

Gaby JKT48 bahagia akhirnya bisa manggung lagi dan berinteraksi dengan penggemar pada hari kelulusannya.

Liputan6.com, Jakarta - JKT48 baru saja merayakan ulang tahunnya ke-10. Dalam momen yang sama, salah satu personelnya Gabriela Margareth Warouw alias Gaby juga merayakan kelulusannya.

Mengenakan gaun panjang berwarna merah serta makhota yang terpasang di kepalanya Gaby JKT48 tampil anggun. Ia mengaku bangga bisa menemani grup idol ini hingga usia 10 tahun.

"Happy 10th Anniversary JKT48. Bangga bisa menemani grup ini dari awal sampai titik ini. Sedih karena ini adalah konser terakhirku di JKT48," tulis JKT48 gen 1, di akun Instagram terverifikasi miliknya, Minggu (7/8/2022).

Di kesempatan yang sama, wanita yang tergabung dalam Tim J menuliskan sebuah surat yang diunggah di Instagram Stories miliknya, apa isinya?

  

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Tempat Belajar

Dalam surat itu, Gaby JKT48 menceritakan bahwa ia sudah 10 tahun bergabung dengan grup JKT48. Banyak hal yang sudah didapatinya.

"Tempat bertemu, tempat belajar, tempat memberikan & mendapatkan energi positif terbaikku sampai hari ini. Saat dunia luar sedang berat dan terkadang membuat sedih, terima kasih JKT48 telah memberikan kita semua tempat untuk berbagi energi positif kembali. Semoga semakin banyak lagi orang yang merasakan energi positif dari grup ini ya, amin," bebernya.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Campur Aduk

Menjalani kelulusannya, Gaby JKT48 mengaku memiliki perasaan yang campur aduk. Ada sedih, bahagia.

"Jujur kalau ditanya apa perasaanku sekarang, rasanya campur aduk.Aku sedih karena ini adalah konser terakhir aku di JKT48. Tapi disisi lain aku juga bahagia karena akhirnya penantianku untuk bisa konser offline setelah pandemi dan bisa bertemu dengan teman-teman se-generasiku semuanya terkabul di hari ini," sambungnya.

 

4 dari 4 halaman

Kenang Masa Indah

Dalam surat ini Gaby pun mengungkap momen seru selama bergabung dengan JKT48. Meski diakuinya, ia harus kehilangan masa remajanya bersama teman-teman dan keluarga.

"Aku tidak pernah menyangka bahwa Gaby yang sering dijadikan bahan bercandaan teman-teman se-generasinya, yang suka ceroboh dan injak kaki ini bisa bertahan sampai 10 tahun di JKT48. Karena aku mengerti bagaiaman rasanya menjadi idol memang tidak mudah, bukan hanya capek fisik tapi bisa capek mental juga, mendapat tekanan dari luar, sibuk sekolah sambil latihan, menjadi sorotan banyak orang mengenai apapun yang dilakukan, tidak punya banyak waktu untuk keluarga, teman atau bahkan diri sendiri," lanjutnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.