Sukses

Seo In Guk Semangat Main di Cafe Minamdang Gara-Gara Peran Dukun Palsu Tak Tahu Malu

Liputan6.com, Seoul - Akting Seo In Guk kini bisa kembali disaksikan dalam sebuah drama Korea yang baru tayang, Cafe Minamdang. Dalam drakor ini, ia mendapat peran yang lain dari biasanya. Yakni Nam Han Joon, dukun palsu yang dulunya adalah seorang profiler.

Sebelum drakor ini tayang perdana pada Senin (27/6/2022) kemarin, Seo In Guk sempat mengungkap mengapa ia tertarik untuk bergabung dalam drakor ini.

Alasan utamanya ternyata adalah karakter Nam Han Joon itu sendiri.

“Ketika saya pertama kali melihat naskah Cafe Minamdang, saya merasakannya sangat segar. Proses yang dilalui oleh mantan profiler dan dukun penipu ini untuk menyelesaikan kasus sangat cerdik dan lucu,” tuturnya seperti diwartakan Soompi.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dukun Palsu yang Menyegarkan

Seo In Guk merasa karakter dukun abal-abal ini begitu menarik dirinya. Termasuk soal sifatnya yang unik.

“Sungguh menyegarkan melihat dia berpura-pura menjadi dukun untuk memecahkan kasus, dan saya bahkan lebih tertarik [pada karakter ini] karena dia memiliki berbagai emosi dan juga sisi tak tahu malu,” kata dia lagi.

Ia menambahkan, “Nam Han Joon ceroboh dan manusiawi karena dia bukan dukun sungguhan. Saya banyak belajar untuk menghadirkan cara bicaranya yang penuh pesona dengan sempurna, tetapi saya juga mencoba menunjukkan untuk keramahannya.”

3 dari 4 halaman

Ceroboh dan Manusiawi

Tak cuma Seo In Guk yang menyukai karakter ini, tapi juga sang lawan main, Oh Yeon Seo. Ia berperan sebagai Han Jae Hee, seorang detektif polisi.

“Plotnya sangat menyenangkan, dan pesona Nam Han Joon, seorang profiler yang berpura-pura menjadi dukun, serta  Han Jae Hee yang tidak berhenti untuk keadilan, terasa menyegarkan,” kata dia.

4 dari 4 halaman

Premier Tinggi

Cafe Minamdang sendiri premier dengan rating cukup tinggi, 5,7 persen, menurut perhitungan Nielsen Korea.

Drakor bergenre komedi-mister ini nyaris menyamai pencapaian episode perdana drama pendahulunya dari KBS2, Bloody Heart, dengan 6,3 persen.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.