Sukses

Rey Bong Raih Penghargaan Penyanyi Pendatang Baru Paling Ngetop SCTV Music Awards 2022

Rey Bong jadi penyanyi Pendatang Baru Paling Ngetok di SCTV Music Awards 2022.

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi dan juga pemain sinetron Rey Bong sabet penghargaan di ajang penghargaan bergengsi SCTV Music Awards 2022 yang digelar Rabu (16/3/2022) malam. Lewat lagunya berjudul 'Itu Kamu' pemilik nama asli Muhammad Fahreyza Anugrah Efrianda berhasil membawa pulang penghargaan sebagai Penyanyi Pendatang Baru Paling Ngetop.

Dalam nominasi ini, Rey Bong berhasil menyingkirkan empat nominator lainnya yakni Christie, Idgitaf, Haico dan Waode. Ucapan syukur dipanjatkan pria 16 tahun atas penghargaan yang ia raih.

"Terima kasih kepada Allah, ayah bunda dan juga lebel," kata Ray Bong sambil memegang perhargaan di atas panggung SCTV MUsik Awards.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pencipta Lagu

Ucapan terima kasih juga ditujukan Rey Bong buat orang-orang yang terlibat dalam singlenya terutama sang pencipta lagu.

"Terimakasih kak Budi Doremi dan bang Virgoun yang membuat lagu ini menjadi indah," kata Reybong.

3 dari 4 halaman

Buat Fans

Di akhir, Ray Bong mempersembahkan penghargaan yang diraih buat para penggemarnya yang selalu setia memberikan dukungan untuk dirinya bisa terus berkarya.

"Yang pasti ini buat fans aku Sahabat Reybong," katanya mengakhiri.

4 dari 4 halaman

SCTV Music Awards 2022

Tahun 2022 ini SCTV kembali memberikan apresiasi bagi para insan musik tanah air melalui ajang penghargaan bergengsi “SCTV Music Awards”. Sejak digelar sejak tahun 2003 silam dan setelah dua tahun sempat tertunda, “SCTV Music Awards 2022” kembali hadir memberikan 11 penghargaan dengan gelar “Paling Ngetop” serta dua penghargaan spesial.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.