Sukses

Saat Ayu Ting Ting Bertemu dengan Driver Ojol yang Memparodikan Gaya Ayah Ojak

Ayu Ting Ting didapuk menjadi salah satu juri ajang pencarian bakat calon bintang dangdut masa depan.

Liputan6.com, Jakarta Ayu Ting Ting, Denny Caknan dan Ivan Gunawan didapuk menjadi juri audisi ajang pencarian bakat calon bintang dangdut masa depan, KDI 2021. Melalui program berjudul Ngantri KDI 2021, cuplikan para peserta audisi saat tampil di hadapan juri dihadirkan.

Banyak keseruan yang ditampilkan oleh peserta untuk menarik hati para juri dengan tingkah laku yang unik, bahkan mengundang tawa. Berbagai macam kalangan dan profesi turut mengikuti audisi KDI 2021 dengan menghadirkan kisah inspiratif dan perjuangan.

Emosi para juri terkuras dengan kehadiran para peserta audisi. Ada kisah sedih yang membuat juri menitikan air mata, hingga tingkah laku para peserta yang lucu membuat para juri tertawa.

  

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Parodi Ayah Ojak

Mulai dari Tiktokters sampai dengan Natasha Bule yang sedang hamil ingin berduet dengan Ayu Ting Ting. Ada juga Mpok Bhabay hingga driver ojek online yang berduet dengan Ayu Ting Ting dan memparodikan menjadi Ayah Ojak, yang merupakan ayah Ayu Ting Ting.

 

 

3 dari 4 halaman

Peserta Jago Taekwondo

Selain itu, banyak peserta yang membuat juri tertarik. Salah satunya tiga peserta cewek yang bikin juri Denny Caknan terpesona. Ada juga peserta yang bisa Taekwondo dan mengajarkan beberapa jurus ke Ivan Gunawan.

 

 

 

4 dari 4 halaman

Peserta Misterius

Berikutnya, juri kedatangan peserta misterius dengan pakaian layaknya Kim Kardashian, hingga peserta yang ngefans sama Cakra Khan.

Meski begitu, para peserta saat melakukan audisi di hadapan para juri artis, tampil maksimal dengan menunjukkan bakat menyanyi lewat kualitas suara yang sangat baik.

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.