Sukses

6 Film Layak Tonton Bulan September, dari Liam Hemsworth Jadi Bandar Narkoba hingga Nicolas Cage

Sejumlah film baru tiba di Indonesia dan mendarat di platform streaming. Penggemar Liam Hemsworth hingga Nicolas Cage siap-siap.

Liputan6.com, Jakarta PPKM level 2 hingga 4 terus diperpanjang. Bagi Anda yang masih bekerja di rumah dan mulai bosan, ada baiknya melirik sejumlah film anyar maupun lawas yang kini bisa diakses resmi via OTT.

September 2021, sejumlah film baru mendarat di Tanah Air dengan genre dan asal negara bervariasi, dari Korea Selatan hingga Hollywood. Deretan film ini bisa diakses lewat platform streaming KlikFilm.

Ada genre aksi yang menempatkan Liam Hemsworth dan Nicolas Cage di garda depan hingga horor mencekam buatan Prancis. Berikut enam di antaranya yang direkomendasikan Showbiz Liputan6.com untuk Anda.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Prisoners Of The Ghostland

Baru saja disanjung pencinta film di Indonesia karena tampil gemilang lewat Pig, Nicolas Cage kembali menyuguhkan performa apik lewat perannya sebagai Hero dalam Prisoners of the Ghostland karya sutradara Sion Sono.

Cerita bermula ketika perampok bank bernama Hero dibebaskan dari penjara dengan “imbalan khusus.” Premier di Festival Film Sundance, Januari 2021, film ini mendapat kritik positif. Akting Nicolas Cage disebut memikat hingga penonton rela “dirampok” olehnya.

 

3 dari 7 halaman

2. Arkansas

Dirilis tahun lalu, proyek Arkansas sebenarnya telah diumumkan ke publik sejak Oktober 2018. Nama Liam Hemsworth, Vince Vaughn, dan Clark Duke telah dikunci di daftar pemain sementara syuting digelar di Alabama pada bulan yang sama.

Liam menjadi bandar narkoba Kyle Ribb yang mendapat tawaran menggiurkan dari bosnya, Frog (Vince Vaughn). Saat mengantar paket ke Louisiana, Kyle menghadapi insiden tak terduga. Ibarat buku, Arkansas terdiri lima bab dengan ketegangan terus menanjak.

 

4 dari 7 halaman

3. The Gossip

Pencinta film Korea Selatan sebaiknya tak melewatkan The Gossip. Karya sineas Hwang Song Jae ini mengisahkan Jung-Seok (Kang Chan-Hee) yang mengambil pekerjaan paruh waktu merawat Ketua Choi (Jang Gwang) dari mengganti popok hingga menyiapkan obat.

Suatu hari rekan kerjanya, Yibbal (Kim Gang-Hyun) menggunjing Se Na (Kim So-Ra), yang terampil urusan kasur. Bencana datang saat Yibbal mendatangkan Se Na ke rumah Ketua Choi. Kocak dengan konflik menggigit. Itulah The Gossip.

 

5 dari 7 halaman

4. Kandisha

Iseng memanggil roh jahat lalu kelabakan karena iblis benaran datang membawa teror mematikan. Premis semacam ini kerap kita temui di film horor. Kandisha, karya sineas Alexandre Bustillo dan Julien Maury bergerak dengan alur serupa.

Diperkuat sejumlah bintang segar seperti Mériem Sarolie, Walid Afkir, dan Suzy Bemba, Kandisha terasa menarik karena roh yang dipanggil adalah setan pembalas dendam dari legenda Maroko.

 

6 dari 7 halaman

5. No Man of God

Yang kangen si ganteng Elijah Wood sang bintang trilogi The Lord of the Rings tak akan melewatkan No Man of God. Film ini diangkat dari rekaman percakapan agen khusus FBI Bill Hagmaier dengan pembunuh berantai Ted Bundy dari tahun 1984 hingga 1989.

Karya sineas Amber Sealey ini premier di Festival Film Tribeca yang digelar pada Juni 2021. Panen pujian, No Man of God disebut kritikus tak memberi kejutan baru namun layak disebut salah satu pertunjukan akting mengesankankan tahun ini.

 

7 dari 7 halaman

6. Larry Crowne

Kali pertama diumumkan Februari 2006 sebagai Talk of the Town, proyek layar lebar ini ganti judul jadi Larry Crowne, merujuk pada nama karakter utama yang diperankan Tom Hanks. Mengisahkan Larry yang kehilangan pekerjaan dan harapan lalu memilih kuliah lagi.

Di kampus, ia bertemu dosen Marcedes Tainot (Julia Roberts) yang kehilangan gairah mengajar. Dirilis di bioskop 10 tahun silam, Larry Crowne dengan tema yang relevan di era pandemi Covid-19 plus interaksi dua bintang kaliber Oscar sangat layak ditonton ulang.

Tak hanya enam film di atas, ada puluhan rilisan lain yang tiba di Indonesia bulan ini. “KlikFilm berkomitmen merilis film beragam genre tiap bulannya. Selain itu ada film Indonesia baru per bulan untuk mengobati dahaga pencinta sinema Tanah Air,” kata Direktur KlikFilm, Frederica ketika dihubungi Showbiz Liputan6.com, Kamis (2/9/2021).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.