Sukses

Deddy Corbuzier Beri Tantangan, Ivan Gunawan Sudah Turun 8 Kg dan Gula Darah Normal Dalam 10 Hari

Berat badan Ivan Gunawan sudah mengalami penurunan.

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa waktu lalu, Deddy Corbuzier menantang sahabatnya, Ivan Gunawan untuk bisa menurunkan berat badannya sebanyak 20 kilogram (kg). Deddy pun akan memberikan hadiah bila berhasil.

Ayah Azka Corbuzier, akan memberikan hadiah sebesar Rp 500 juta bila Ivan berhasil menyelesaikan tantangannya dalam waktu tiga bulan.

"Kira-kira tiga bulan 20 kilo bisa turun nggak? Terus lo kemarin bilang bahwa PPKM pegawai sulit karena bisnis susah, pegawai harus tetap dibayar kan?" kata Deddy Corbuzier kepada Igun, begitu biasa disapa, di YouTube-nya, Minggu (18/7/2021).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Ditambah

Tak hanya itu, Deddy Corbuzier juga bakal menambahkan hadiahnya kepada Igun bila berhasil menurunkan berat badan lebih dari 20 kg.

"Ini Rp 500 juta, gue kasih lo nggak ada embel-embel. Tiga bulan lo nggak turun 20 kilo, lo balikin uangnya. Tapi kalau tiga bulan turun lebih dari 20 kilo, gue tambahin cepe. Deal ya?" sambungnya.

 

3 dari 5 halaman

Gula Darah 300

Dalam kanal YouTube pribadinya, Minggu (25/7/2021), Ivan Gunawan curhat kepada Raffi Ahmad yang baru saja sembuh dari virus Corona.

"Mungkin itu yang jadi concen Mas Deddy juga sih. Gula darah gue udah 300 kemaren," ungkapnya.

 

4 dari 5 halaman

Turun 8 Kg

Desainer kondang mengaku senang Deddy Corbuzier memberikan tantangan ini.

"Dengan gue kurus, agak turunan delapan kilo lebih deh sekarang dalam 10 hari. Gula darah gue normal sekarang," paparnya.

 

5 dari 5 halaman

Terharu

Rupanya, Ivan Gunawan tak akan menggunakan uang Rp 500 juta hadiah dari Deddy Corbuzier untuk memenuhi napsu belanjanya atau membayar gaji karyawan. Ia akan membangun masjid dengan memadukan namanya dan Deddy.

Hal itu membuat Raffi Ahmad terharu, "Ya Allah beneran ini? Ya ampun ini beneran loh gue terharu," imbuh Raffi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.