Sukses

Nazar Sapri Sebelum Meninggal Dunia, Janji Tidak Akan Tinggalkan Salat

Dalam kondisi yang tidak menentu, Sapri meminta izin dokter untuk bisa menjalankan ibadah salat.

Liputan6.com, Jakarta Kondisi komedian Sapri sempat stabil saat menjalani perawatan di ruang ICU. Bahkan Sapri menjalanakan salat zuhur dan ashar, sebelum kondisinya menjadi kritis. 

Bahkan, dalam kondisi tubuh yang tidak menentu, Sapri sempat meminta izin kepada dokter untuk menjalankan ibadah salat.

“Sebelum koma, waktu sholat zuhur bilang kayak gini ke dokter, 'Dok saya mau salat zuhur'. Akhirnya diwudhuin sama dokter. Bang Sapri sholat sambil nangis. Pas azan ashar, bang Sapri bilang ke dokter mau salat ashar," kata Dolly, adik sekaligus manajer Sapri di kawasan Cipulir, Jakarta Selatan, Senin, (10/5/2021).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Nazar

Usai menjalankan salat Dzuhur dan Ashar, Sapri sempat bernazar ingin meningkatkan ibadahnya lagi setelah dia benar-benar sembuh.

 

3 dari 4 halaman

Janji

“Setelah salat ashar dia cerita ke dokter 'Dok saya janji kalau seandainya saya sembuh total, saya bisa pulang ke rumah lagi, saya janji nggak bakal ninggalin sholat. Saya bakal salat lima waktu' sambil nangis dia itu," kata dia.

4 dari 4 halaman

Drop

Namun sayangnya, setelah bernazar seperti itu, kondisi Sapri tiba-tiba drop. Hal ini terjadi tiga hari sebelum Sapri menjalani operasi. 

“Nah di situ dia janji, di magribnya dia down sama sekali enggak stabil kondisinya, itu tiga hari sebelum operasi," ungkap Dolly.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.