Sukses

Puasa Ramadhan di Lokasi Syuting, Arbani Yasiz: Kerja Adalah Ibadah, Insyaallah Pahala Saya Dobel

Arbani Yasiz melewati Ramadhan 2021 dengan syuting serial baru. Penuh semangat, ia berharap bulan puasa kali ini penuh berkah.

Liputan6.com, Jakarta Arbani Yasiz dikenal sebagai aktor. Namun beberapa kali ia merilis single. Rekam jejak sang aktor di studio rekaman dimulai pada 2017 ketika merilis lagu “Always My Right” dan “Amazing Girl” pada 2016.

Sejak itu ia konsisten merilis single setiap tahun hingga 2018. Setelahnya, Arbani Yasiz sibuk syuting sinetron harian. Awal 2021, ia balik ke studio rekaman bareng Yoriko Angeline membawakan lagu “Perjalanan Cinta Ilahi.”

Tembang karya Billy Simpson dan Jessica Elysia ini jadi soundtrack serial Ustad Milenial di WeTV. Mulanya, Arbani Yasiz tak percaya diri kembali bernyanyi. Mengingat, tarik suara bukan passion-nya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Diminta Dadakan

“Tapi memang gue enggak percaya diri. Sudah skip dua-tiga tahun dan disuruh nyanyi lagi sekarang. Karena memang nyanyi bukan passion gue, ya sudah nyanyi hanya untuk iseng dan mengisi waktu kosong,” kata Arbani Yasiz di Jakarta, baru-baru ini.

“Apalagi pas diminta dadakan, enggak lama diminta, tiga empat hari itu sudah disuruh take vokal. Tiba-tiba gue dikabari begini: Ban, kalau lo besok bisa enggak? (Gue bilang) Wah besok ya? Ya sudah deh. Berasa diajak ngopi,” kenangnya.

3 dari 5 halaman

Gue Harus Bisa

Meski dadakan, Arbani Yasiz menganggap tawaran merekam lagu ini sebagai sebuah kepercayaan. Ia tak mau mengecewakan Billy Simpson dan berbagai pihak yang meyakini bakatnya.

“Gue dalam hati bilang: Gue harus bisa dan enggak boleh mengecewakan dan malu-maluin,” urainya dalam sesi wawancara khusus dengan Showbiz Liputan6.com. Bersyukur, Billy Simpson memuji teknik vokal dan penjiwaan Arbani.

4 dari 5 halaman

Gue Syuting Series

Hal lain yang disyukuri Arbani Yasiz, kesibukannya menumpuk di bulan Ramadan. Minggu ini misalnya, ia syuting untuk web series terbaru yang judulnya masih dirahasiakan.

“Gue syuting series lain malah dan full satu bulan Ramadan itu. Lalu jeda Lebaran, saya break, baru lanjut lagi syuting,” beri tahu bintang film Surat Untukmu dan Ranah 3 Warna

5 dari 5 halaman

Justru Berterima Kasih

Bagi Arbani Yasiz, puasa adalah ibadah. Kerja pun ibadah. “Kerja adalah ibadah, insyaallah pahala saya dobel. Lagi pandemi, gue justru berterima kasih dan bersyukur karena di momen sekarang ini masih bisa bekerja dan berkarya,” tutur Arbani Yasiz.

Baginya, tampil di dunia hiburan tak sekadar bekerja dan menghasilkan uang. “Kita di sini berkarya, menghasilkan sesuatu untuk orang lain. Menghibur orang kan juga ibadah,” ia mengakhiri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.